Bagaimana kalau Atalanta kalah, Napoli Kalah, dan Juventus juga kalah? Kalau hal itu terjadi berarti tiga tim yang akan mendapatkan tiga tiket Liga Champions UEFA tersisa adalah Atalanta, AC Milan, dan Napoli.
Diantara empat tim yang masih berpeluang meraih tiket tersisa Liga Champions UEFA, Juventus merupakan tim yang paling mengenaskan nasibnya. Hal itu dikarenakan untuk bisa meraih tiket Liga Champions UEFA Juventus harus menggantungkan nasib kepada tiga tim lainnya.
Walau pun Juventus menang di pertandingan terakhir, tidak serta merta akan meloloskan tim yang bermarkas di kota Turin itu. Juventus harus menunggu hasil pertandingan tiga tim lainnya.
Juventus bisa mendapatkan satu dari tiga tiket tersisa jika pertama, menang atas Bologna sementara AC Milan kalah dan Napoli menang/seri/kalah. Kedua, Juventus menang atas Bologna sementara AC Milan menang dan Napoli seri/kalah.
Kalau "prasyarat" tadi tidak terpenuhi, maka Juventus harus mengucapkan sayonara kepada Liga Champions UEFA. Paling banter Juventus akan berlaga di Liga Eropa UEFA.
Tiga tim yang mungkin akan mendapatkan tiga tiket tersisa Liga Champions UEFA, dengan demikian bisa jadi Atalanta, AC Milan, dan Napoli. Â Mungkin juga Atalanta, Napoli, dan Juventus. Tidak menutup kemungkinan pula Atalanta, AC Milan, dan Juventus. Â
Atalanta adalah tim yang paling aman untuk bisa meraih satu dari tiga tiket tersisa Liga Champions UEFA. Sebaliknya, Juventus merupakan tim yang paling rawan untuk bisa meraih satu dari tiga tiket tersisa Liga Champions UEFA. Namun semua kemungkinan masih bisa terjadi di pertandingan terakhir nanti.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI