Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

ESL, Proyek Ambisius Florentino Perez yang Layu Sebelum Berkembang

23 April 2021   21:02 Diperbarui: 23 April 2021   21:15 559
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
European Super League (sumber : wartakota.tribunnews.com)

Rencana akan diadakannya kompetisi sepak bola antar klub Eropa di luar Liga Champions UEFA dan Liga Eropa UEFA, yakni European Super League (ESL) alias Liga Super Eropa yang dipublikasikan pada Minggu malam (18/04), sempat menjadi headline banyak media. Hal itu juga menjadi bahan pembicaraan para pecinta sepak bola dunia.

Kompetisi yang digagas oleh Presiden Real Madrid, Florentino Perez itu sudah fixed akan diikuti oleh 12 klub top Eropa dan disebut sebagai klub pendiri. Kedua belas klub itu tiga berasal dari Spanyol, tiga berasal dari Italia, dan enam berasal dari Inggris.

Tiga klub dari Spanyol yang dimaksud adalah Real Madrid, Barcelona, dan Atletico Madrid. Kemudian tiga klub dari Italia adalah Juventus, AC Milan, dan Inter Milan. Sementara enam klub yang berasal dari Inggris adalah Manchester City, Manchester United, Liverpool, Chelsea, Tottenham Hotspur, dan Arsenal.

Selain kedua belas klub tadi akan dicari lagi tiga klub sebagai klub pendiri, sehingga jumlahnya menjadi 15 klub. Kelima belas klub itu adalah peserta tetap European Super League. Artinya kelima belas klub itu tidak akan "terdegradasi", keluar dari kompetisi.

Selanjutnya akan dicari 5 klub tambahan, sehingga peserta European Super League menjadi 20 klub. Lima klub ini bukan peserta tetap. Jadi mungkin saja tahun berikutnya lima klub itu akan "terdegradasi".

Rencananya kompetisi European Super League akan dimulai Agustus atau September 2021. Sedangkan pertandingan akan dimainkan setiap tengah pekan.

Namun belum juga jumlah klub pendiri genap 15 klub dan jumlah peserta genap 20 klub, kompetisi proyek ambisius Florentino Perez itu terpaksa harus ditunda. Pemicu utamanya adalah mundurnya enam dari dua belas klub pendiri pada Rabu (21/04), yang kemudian diikuti oleh tiga klub pendiri lainnya.

Enam klub yang pertama kali menyatakan mundur dari European Super League adalah berasal dari Inggris, yaitu Manchester City, Liverpool, Manchester United, Arsenal, Tottenham Hotspur, dan Chelsea. Sementara tiga klub yang mengikuti langkah keenam klub tadi adalah Atletico Madrid, AC Milan, dan Inter Milan.

Dengan demikian European Super League tinggal menyisakan tiga klub peserta. Mereka adalah Real Madrid, Juventus, dan Barcelona. Sampai saat ini ketiga klub pendiri itu masih setia dengan European Super League.

Ihwal mundurnya sembilan klub pendiri European Super League bukan tanpa sebab. Mereka menarik diri dari European Super League karena diultimatum oleh UEFA.

Presiden UEFA Alexander Ceferin mengancam akan mencoret klub-klub yang terlibat dalam European Super League dari kompetisi Eropa. UEFA juga akan melarang para pemain yang terlibat dalam kompetisi itu ikut dalam kompetisi Eropa termasuk Piala Dunia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun