Mohon tunggu...
Wisnu W
Wisnu W Mohon Tunggu... Lainnya - Just started writing

Penyuka sains dan teknologi

Selanjutnya

Tutup

Nature

Gerakan Tanam Bibit Pohon bersama SMK Perkuat Keberlanjutan Perusahaan Schneider

22 Juni 2022   11:23 Diperbarui: 22 Juni 2022   11:31 109
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
penanaman bibit pohon oleh Ibu Dra. Supriatin dan Ibu Ratri Wuryandari (Dokpri)

Schneider Electric yang merupakan perusahaan pertama yang mengukur dan mengawasi dampak bisnis terhadap komunitas (people), lingkungan (planet), dan ekonomi (profit), sejak tahun lalu kembali memperkuat komitmen keberlanjutannya melalui Program Schneider Sustainability Impact (SSI) 2021-2025 yang mengacu pada UN SDG.

Inisiatif keberlanjutan perusahaan yang selama sepuluh tahun berturut-turut memperoleh peringkat CDP Climate Change A dan Low Risk dari Sustainalytics ini berfokus pada 6 komitmen jangka panjang, dimana salah satunya adalah pemberdayaan komunitas lokal (Empower Local Communities).

Selain beberapa inisiatif pemberdayaan komunitas lokal yang dilakukan seperti membersihkan pantai dan menjadi guru tamu di SMK dan Universitas, Schneider Electric yang selalu mendorong keterlibatan para karyawannya untuk berkontribusi baik secara berkelompok maupun individu dan menjadi fasilitator juga memiliki program 'Adopt a Tree' yang ditargetkan menggandeng Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) untuk mempromosikan lingkungan sekolah hijau.

Program penanaman bibit pohon Adopt a Tree di SMK Negeri 15 Kota Bekasi ditandai dengan dilakukannya penanaman bibit pohon yang melibatkan partisipasi aktif para karyawan Schneider Electric Indonesia serta jajaran guru dan para murid.

"Program Adopt a Tree akan semakin menambah ragam kegiatan sosial bagi karyawan kami, memperkuat motivasi dan komitmen mereka untuk menjadi warga negara yang bertanggung jawab dalam mewujudkan sustainable untuk semua," ujar Ratri Wuryandari, Head of CSR Schneider Electric for East Asia & Japan, setelah menyerahkan sekitar 50 bibit pohon secara simbolis kepada Kepala Sekolah SMK Negeri 15 Kota Bekasi.

Pada Januari 2021 lalu, Schneider Electric diakui sebagai the world's most sustainable corporation menurut Corporate Knights, setelah sebelumnya memperoleh peringkat CDP Climate Change A selama sepuluh tahun berturut-turut dan memperoleh peringkat Low Risk dari Sustainalytics.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun