Mohon tunggu...
Wining Sari
Wining Sari Mohon Tunggu... Lainnya - Administrasi Pemerintahan

It's all about them

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Layanan di Luar Kantor KPP Pratama Jakarta Senen

31 Maret 2024   21:56 Diperbarui: 31 Maret 2024   22:45 151
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Asistensi SPT Tahunan dan Validasi NIK PPSU di Pojok Pajak Kelurahan Kramat/DOK. KPP Senen

Dalam rangka memberikan pelayanan prima dan memudahkan Wajib Pajak yang akan  melaporkan SPT Tahunannya, Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Jakarta Senen mengintensifkan  kegiatan Layanan di Luar Kantor (LDK) berupa pojok pajak di semua Kantor Kelurahan dalam wilayah Kecamatan Senen selama bulan Maret 2024. Tanggapan positif Wajib Pajak atas kegiatan ini  disambut oleh KPP Pratama Senen dengan menambah Pojok pajak di beberapa Balai RW, RSPAD Gatot Soebroto, Direktorat Topografi Angkatan Darat (Dittopad) dan beberapa pusat bisnis seperti Plaza Kenari, Plaza Atrium, RS.Carolus,  dan Apartemen Mitra Oasis.

Pada kegiatan tersebut, setiap tim yang bertugas selalu berusaha memberikan pelayanan yang terbaik kepada Wajib Pajak dalam bentuk asistensi pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan dan asistensi pemutakhiran NIK menjadi NPWP. Pelayanan pajak diberikan kepada seluruh Wajib Pajak tanpa terkecuali dan tanpa dipungut biaya.

Antusiasme Wajib Pajak di Pojok Pajak Plaza Atrium/dok. KPP Senen
Antusiasme Wajib Pajak di Pojok Pajak Plaza Atrium/dok. KPP Senen

Tim yang bertugas pada setiap pojok pajak terdiri dari Kepala Seksi, Penyuluh, Account Representative dan pelaksana yang jumlahnya disesuaikan dengan kebutuhan.  Selain itu, Kepala KPP Pratama Jakarta Senen, Ibu Tariani Agustiarini, pada beberapa kesempatan juga turut mendampingi tim pojok pajak sehingga dapat meningkatkan semangat para pegawai yang bertugas. Arahan dan dukungan Beliau dalam pembentukan tim turut memberikan pengaruh pada meratanya kekuatan masing-masing tim (8 tim) dalam memberikan pelayanan kepada Wajib Pajak, baik di dalam kantor maupun di luar kantor.

Selain itu, peranan "stakeholders" seperti pimpinan Instansi, Camat Senen dan jajarannya, Enam Lurah dan jajarannya, para Ketua RW dan RT,  pengelola Gedung atau pusat bisnis juga mempengaruhi kesuksesan kegiatan Pojok Pajak. Hal ini berkaitan dengan perizinan, penyediaan sarana dan prasarana, serta kesediaan para pejabat tersebut untuk turut menyampaikan kepada Wajib Pajak di wilayahnya tentang adanya  kegiatan Pojok Pajak.  Pada setiap kelurahan, para Ketua RW pada umumnya selalu bersedia mengingatkan warganya pada H-1 dan pada hari H kegiatan Pojok Pajak dilaksanakan.

Dukungan Stakeholder di Pojok Pajak RSPAD Gatot Subroto/dok. KPP Senen
Dukungan Stakeholder di Pojok Pajak RSPAD Gatot Subroto/dok. KPP Senen

Dukungan Stakeholder di Pojok Pajak Balai RW 07 Kwitang/dok. KPP Senen
Dukungan Stakeholder di Pojok Pajak Balai RW 07 Kwitang/dok. KPP Senen

Selain itu, para penyuluh pajak dan pegawai KPP Pratama Jakarta Senen selalu menginformasikan adanya kegiatan Pojok Pajak sejak beberapa hari sebelum kegiatan kepada Wajib Pajak melalui WhatsApp Blast, menelpon secara langsung dengan telepon kantor, memasang "flyer Pojok Pajak" pada status WhatsApp pegawai dan menyebarluaskan informasi melalui media sosial KPP Pratama Senen.

Dengan demikian, adanya kegiatan Pojok Pajak ini turut membantu meningkatkan kepatuhan Wajib Pajak dalam melaporkan SPT Tahunan PPh Tahun Pajak 2023 secara tepat waktu.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun