Mohon tunggu...
Wimba Prastya
Wimba Prastya Mohon Tunggu... Penulis - mahasiswa

menulis apa yang ingin di tulis

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Mau Nulis di Wikipedia? Baca Ini Dulu Yuk!

15 November 2018   23:18 Diperbarui: 15 November 2018   23:54 228
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
kegiatan WikiLatih (dokumen pribadi https://twitter.com/WimbaIkrar)

Wikipedia merupakan ensiklopedi yang berbasis opensource atau dengan kata lain dapat di edit oleh semua orang dengan perubahan yang cepat. Caranya cukup mudah yaitu anda cukup membuat akun di Wikipedia kemudian cari artikel yang ingin anda edit. Nah selain Wikipedia, ada yang Namanya Wikimedia, yaitu organisasi yang menjalankan Wikipedia dan proyek-proyek lainnya. Wikimedia Indonesia didirikan pada tahun 2008 oleh 19 Wikipediawan bahasa Indonesia. Wikimedia Indonesia merupakan mitra lokal dari Wikimedia Foundation yang berpusat di Amerika Serikat. Tujuannya untuk mendorong pertumbuhan, perkembangan, dan penyebaran pengetahuan dalam bahasa Indonesia, dan bahasa lain yang dituturkan di Indonesia secara bebas dan gratis.

Pada tanggal 13 november kemarin, pihak Wikimedia Indonesia cabang Yogyakarta hadir dalam kelas jurnalisme multimedia di kampus atmajaya Yogyakarta, mereka memberikan pelatihan dalam menulis artikel di Wikipedia, kegiatan ini dinamakan WikiLatih. Selain memberikan pelatihan, diakhir sesi kami diajarkan bagaimana menulis dan mengedit tulisan di wikipedia, jadi kami langsung praktek sesuai dengan arahan dari tim WikiLatih.  Melalui Mas Cahyo selaku pembicara juga menjelaskan mengenai apa itu Wikipedia dan Wikimedia. Mas Cahyo Bersama timnya memberikan pembelajaran di kelas tentang penulisan di Wikipedia yang baik dan benar, dan mengutamakan 5 pilar di Wikipedia. 5 pilar tersebut adalah

  • Wikipedia adalah sebuah ensiklopedia
  • Wikipedia dapat digunakan dan di sunting oleh semua orang
  • Wikipedia ditulis dengan sudut pandang netral
  • Wikipedia kontennya berlisensi tersbuka
  • Wikipedia memiliki beberapa aturan tingkah laku

Dibuatnya pilar tersebut dimaksudkan karena di Wikipedia menurut statistiknya sendiri memiliki 442.000 artikel dengan jumlah pengguna aktif sebanyak 2.300, jelas maksud dan tujuannya agar setiap penulis artikel di Wikipedia tidak melenceng dan tetap pada jalur sehingga di buat pilar dasar tersebut.

Wikipedia memiliki manfaat yang banyak, selain mendigitalisasi konten, Wikipedia juga memiliki manfaat untuk literasi nasional, mengasah berpikir kritis, mengenal hak cipta, kolaborasi, belajar etika daring, belajar menggunakan kutipan dan referensi. Dengan kalian barpartisipasi di Wikipedia kalian telah ikut menyumbang digitalisasi konten untuk semua orang, jadi buat kalian yang punya hobi menulis silahkan bergabung di Wikipedia untuk menjadi contributor.

Buat kalian yang mau nulis di Wikipedia ada aturan penting yang harus di lakukan, yaitu :

  • Plagiarism

Dilarang keras dalam menulis di Wikipedia kalian melakukan plagiarism, selain merugikan, kalian juga dapat terkena kasus hukum karena melanggar hak cipta. Artikel  wajib menyertakan referensi yang dapat diverivikasi kebenarannya dan tidak diperkenankan menyalin teks, sebisa mungkin lakukan paraphrase.

  • Rujukan terpercaya

Setiap artikel yang di tulis harus memiliki rujukan yang dapat di percaya, rujukan yang terpercaya tersebut adalah jurnal ilmiah, buku dan surat kabar.

  • Diskriptif dan netral

Dalam menulis artikel, kalian harus bersikap netral tanpa menjatuhkan pihak manapun. Artikel yang di tulis berbentuk paragraph dan menggambarkan subyek apa adanya.

selamat menulis jangan lupakan aturan yang berlaku ya!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun