Mohon tunggu...
Wijaya Kusumah
Wijaya Kusumah Mohon Tunggu... Guru - Guru Blogger Indonesia

Teacher, Motivator, Trainer, Writer, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, dan Workshop Tingkat Nasional. Sering diminta menjadi pembicara atau nara sumber di bidang ICT,Eduprenership, Learning, dan PTK. Siapa membantu guru agar menjadi pribadi yang profesional dan dapat dipercaya. Wijaya adalah Guru SMP Labschool Jakarta yang doyan ngeblog di http://wijayalabs.com, Wijaya oleh anak didiknya biasa dipanggil "OMJAY". Hatinya telah jatuh cinta dengan kompasiana pada pandangan pertama, sehingga tiada hari tanpa menulis di kompasiana. Kompasiana telah membawanya memiliki hobi menulis yang dulu tak pernah ditekuninya. Pesan Omjay, "Menulislah di blog Kompasiana Sebelum Tidur". HP. 08159155515 email : wijayalabs@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Selamat Hari Blogger Indonesia!

27 Oktober 2009   01:01 Diperbarui: 26 Juni 2015   19:31 315
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Media. Sumber ilustrasi: PIXABAY/Free-photos

[caption id="attachment_18916" align="alignleft" width="300" caption="Berkumpulnya para Blogger di Launching Bloggerbekasi.com"][/caption]

Hari ini, Selasa, 27 Oktober adalah hari dimana kita merayakan hari blogger indonesia. Hari dimana para blogger bersuka cita.  Hari dimana diresmikannya para blogger untuk lebih kreatif menyebarkan jurnalisme warga dengan penuh rasa tanggungjawab. Waktu itu Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Mohammad Nuh tanpa basa-basi mendeklarasikan tanggal 27 Oktober sebagai Hari Blogger Nasional. Momentumnya dibuat seiring Pesta Blogger 2007. Hal itu dicetuskannya saat memberikan sambutan dalam Pesta Blogger 2007 (PB2007), sebuah acara gathering blogger nasional yang diadakan di Blitz Megaplex, Jakarta, Sabtu (27/10/2007). "Hari ini saya nyatakan sebagai Hari Blogger Nasional!" tukasnya disambut tepuk tangan meriah para penulis blog. Sebagai blogger yang telah dua tahun merasakan kenyamanan menjadi seorang blogger, saya merasakan betapa bahagianya kami membaca di berbagai media telah dideklarasikannya hari blogger nasional oleh menkoinfo pada waktu itu. Kini menteri menkoinfo berganti, dan pak Tifatul dalam pesta blogger kemarin menghimbau kepada rekan-rekan blogger agar bisa menjaga kebebasan yang bertanggung jawab. "Saya sebagai menkominfo, sangat berharap kerja sama dari semua pihak agar makin memperkokoh karakter bangsa," ujarnya.

Sayang, pada saat pesta blogger 2009 kemarin saya berhalangan hadir dikarenakan mendapat tugas mendapat untuk menjadi nara sumber Penelitian Tindakan Kelas (PTK) di Al Bayan Islamic School. Sebenarnya, setelah pulang mengisi materi PTK, ingin langsung ke tempat acara pesta blogger, namun terjebak macet di daerah bintaro, dan baru sampai tol jatibening pukul 6 sore. Saya hubungi mas Rawi dan mas Amril via sms dan rugi benar tidak bisa hadir di acara itu, padahal tiket sudah di kantong.

Walaupun jasmani tidak di sana, tapi hati dan pikiran saya ada di pesta blogger itu. Dalam bayangan saya, kang pepih dan mas amril berbicara tentang blog dan keajaiban yang menyertainya. Belum lagi para tokoh blogger lainnya yang pasti seru. Apalagi setelah membaca tulisan teman-teman yang hadir dalam pesta blogger itu yang bertemakan one spirit one nation, Pasti asyik dan seru!

Wahai para blogger tercinta. Selamat hari blogger nasional, dan kembangkan kreativitas menulis anda melalui blog. Adanya facebook, twitter, meme, dan sederet microblogging serta jejaring sosial lainnya membuat saya merasakan betapa indahnya bisa melek ICT saat ini.

Sayang, tak semua guru bisa melek ICT, dan itu saya temukan setelah berkeliling ke berbagai daerah di tanah air. dari 50 orang guru, baru satu yang sudah memiliki blog. Oleh karena itu, saya mengajak teman-teman blogger untuk membantu para guru dan khalayak umum dengan memberikan pelatihan blog, seperti apa yang akan dilakukan oleh komunitas blogger bekasi yang akan menyelenggarakan blogshop kompasiana pada sabtu, 14 November nanti. Daftar Ya!

Selamat hari blogger Indonesia, dan kita katakan pada semua orang, yuk kita ngeblog! Salam blogger persahabatan Omjay

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun