Alhamdulillah malam ini (Sabtu malam Minggu) tanggal 5 Agustus 2023 pukul 20.00 WIB kami dari komunitas guru TIK (KOGTIK) dan Ikatan Guru Informatika PGRI (IGTIKPGRI) mengadakan rapat panitia OTN secara online melalui aplikasi zoom.Â
Kami sepakat untuk memutuskan Olimpiade TIK/Informatika Nasional (OTN) akan digelar bulan Desember 2023. Tepatnya tanggal 15-16-17 Desember 2023 di aula gedung A Kemdikbudristek, di Jalan Jenderal Sudirman Jakarta Pusat. Semoga dapat dibuka mendikbudristek Nadiem Makarim dan juga didukung oleh kementriaan Komunikasi dan Informatika (KOMINFO).
Pada informasi sebelumnya, kegiatan OTN 2023 akan dilaksanakan bulan Oktober 2023. Kegiatan lomba OTN 2023, kami undur dengan harapan semakin banyak sekolah yang bisa ikut dan mempersiapkan perwakilan peserta untuk mengikuti lomba OTN 2023.
Kami berharap kegiatan OTN 2023 yang kelima ini lebih meriah lagi acaranya dan dapat didukung oleh dua kementrian yaitu kemdikbudristek dan Kominfo. Juga didukung oleh siberkreasi yang bergerak di gerakan nasional literasi digital (GNLD).
Pemilihan tempat acara juga dikembalikan di kemdikbudristek. Harapannya semakin mudah peserta dari daerah datang ke Jakarta dan menyewa penginapan selama di Jakarta. Sebab posisi aula gedung A Kemdikbudristek sangat strategis dan mudah dikunjungi oleh peserta dari luar daerah. Baik jalan darat, laut, dan udara. Itulah yang menjadi pertimbangan panitia OTN 2023.