Mohon tunggu...
Wijaya Kusumah
Wijaya Kusumah Mohon Tunggu... Guru - Guru Blogger Indonesia

Teacher, Motivator, Trainer, Writer, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, dan Workshop Tingkat Nasional. Sering diminta menjadi pembicara atau nara sumber di bidang ICT,Eduprenership, Learning, dan PTK. Siapa membantu guru agar menjadi pribadi yang profesional dan dapat dipercaya. Wijaya adalah Guru SMP Labschool Jakarta yang doyan ngeblog di http://wijayalabs.com, Wijaya oleh anak didiknya biasa dipanggil "OMJAY". Hatinya telah jatuh cinta dengan kompasiana pada pandangan pertama, sehingga tiada hari tanpa menulis di kompasiana. Kompasiana telah membawanya memiliki hobi menulis yang dulu tak pernah ditekuninya. Pesan Omjay, "Menulislah di blog Kompasiana Sebelum Tidur". HP. 08159155515 email : wijayalabs@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Menuju Hari Kemenangan

22 April 2023   03:00 Diperbarui: 22 April 2023   12:59 695
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sambutan bapak haji Dedi Hadi Rizki/dokpri 

Di wa group pengurus masjid Baitul Ilmi Labschool Jakarta, pak Intan Mualim mengirimkan foto spanduk pelaksanaan sholat idul Fitri di Labschool Jakarta. 

Sambutan ketua masjid Baitul Ilmi Labschool/dokpri 
Sambutan ketua masjid Baitul Ilmi Labschool/dokpri 

Omjay berdoa semoga pelaksanaan sholat idul Fitri berjalan lancar. Omjay sendiri melaksanakan sholat idul Fitri hari ini Sabtu, 22 April 2023 di jalan Jamika Bandung. 

Kita mengumandangkan tasbih, tahmid, dan takbir Allahu Akbar, Lailaha illallah walilla Ilham dari masjid ke masjid. Insya Allah kita akan menuju hari kemenangan.

Dokpri
Dokpri

Semalam di masjid Al Islam kota Bandung, dilaksanakan bukber hemat dan tetap nikmat. Pengurus masjid memasak makanan yang sangat lezat sekali. Habis sholat Maghrib kami semua berkumpul untuk berbuka puasa hari terakhir di bulan Ramadhan. Tradisi ini merupakan budaya turun menurun yang terus dilestarikan oleh para pengurus masjid Al Islam Bandung. Buka puasa bersama di akhir Ramadhan.

Dokpri
Dokpri

Omjay mengambil sepiring nasi lengkap dengan lauk pauknya. Tak lupa ditambah sambal dan kerupuk beserta ketimunnya. Alhamdulillah berbuka puasa menjadi nikmat sekali. Inilah kenikmatan yang tidak bisa dibayar oleh uang. Kebersamaan yang sangat terasa menuju hari kemenangan.

Dokpri
Dokpri

Nasi liwet dan bihun yang dibuat dan dimasak mang Entis memang tiada duanya. Apalagi rasa pepes ikannya yang membuat gairah makan malam semakin bertambah. Setelah sholat isya, pengurus masjid sudah bersiap diri menyiapkan tempat untuk pelaksanaan sholat idul Fitri di jalan Jamika Bandung.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun