Mohon tunggu...
Wijaya Kusumah
Wijaya Kusumah Mohon Tunggu... Guru - Guru Blogger Indonesia

Teacher, Motivator, Trainer, Writer, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, dan Workshop Tingkat Nasional. Sering diminta menjadi pembicara atau nara sumber di bidang ICT,Eduprenership, Learning, dan PTK. Siapa membantu guru agar menjadi pribadi yang profesional dan dapat dipercaya. Wijaya adalah Guru SMP Labschool Jakarta yang doyan ngeblog di http://wijayalabs.com, Wijaya oleh anak didiknya biasa dipanggil "OMJAY". Hatinya telah jatuh cinta dengan kompasiana pada pandangan pertama, sehingga tiada hari tanpa menulis di kompasiana. Kompasiana telah membawanya memiliki hobi menulis yang dulu tak pernah ditekuninya. Pesan Omjay, "Menulislah di blog Kompasiana Sebelum Tidur". HP. 08159155515 email : wijayalabs@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Vox Pop Pilihan

Ratu Elizabeth II dan Informatika yang Tak Ada di RUU Sisdiknas

9 September 2022   20:35 Diperbarui: 9 September 2022   22:26 736
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hari ini gang kecil menuju jalan Ratna ke kompleks perumahan TNI AL Jatibening indah, Bekasi, ditutup untuk sementara. Om Joni dari pengurus RW 10, menyampaikan pengumuman tersebut lewat wa group RT 005. Omjay sempat terkejut dibuatnya. Jalan kami tutup sementara karena ada perbaikan jalan.

Dokpri
Dokpri

Oleh karena jalan ditutup, maka Omjay tidak jadi pergi ke sekolah pakai motor. Omjay lalu mengeluarkan mobil dari garasi dan berangkat ke sekolah lewat jalan biasa (kalimalang). Omjay berangkat tidak lewat tol Cikampek, karena mobil Omjay bernomor genap. Kalau lewat tol, pasti sudah ada polisi lalu lintas yang menunggu di jalan Ahmad Yani. Sebab hari ini adalah tanggal ganjil.

Selama dalam perjalanan, ada berita duka dari radio Elshinta Jakarta, kemarin sore Ratu Elizabeth II meninggal dunia dalam usia 96 tahun. Omjay ikut berduka cita mendengarkan beritanya. Ratu Elizabeth II adalah ratu yang sangat terkenal di dunia.

Smber: Kompas.com
Smber: Kompas.com

Sepanjang perjalanan, Ada mbak Ema yang tinggal di Inggris diwawancarai oleh penyiar radio Elshinta. Beliau adalah orang Indonesia (diaspora) yang sudah 20 tahun tinggal di kota Manchester Inggris.

Mbak Ema cerita, kalau rakyat di Inggris bersedih, karena ratunya telah tiada. Pangeran Charles langsung mengganti ibunya menjadi raja. Suasana haru dan kesedihan masih melanda keluarga besar istana Buckingham Inggris.


Ratu Elizabeth sudah berhasil menjadi seorang pemimpin dan diangkat menjadi ratu Inggris diusia 25 tahun. Sedangkan Pemerintah Inggris dipimpin oleh seorang perdana menteri. Inggris adalah negara monarki tertua yang masih ada hingga kini. Perdana menteri saat ini adalah Liz Truss. Beritanya ada di sini.

Meninggalnya Ratu Elizabeth II tentu saja meninggalkan duka yang mendalam bagi semua rakyatnya. Sebab sang Ratu termasuk ratu yang sangat disayangi rakyatnya. Kepemimpinannya yang menginspirasi pemimpin dunia, membuat beliau termasuk salah satu pemimpin dunia yang dikagumi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Vox Pop Selengkapnya
Lihat Vox Pop Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun