Konferensi kerja nasional persatuan guru republik Indonesia yang disingkat konkernas PGRI akan segera dilaksanakan. Kami sudah tak sabar untuk menyaksikan acara yang bersejarah ini. Tahun lalu kami adakan kegiatannya secara online karena pandemi korona.
Berbagai twibbon konkernas ramai di media sosial. Anda cukup ketik konkernas III PGRI di Google, maka alamat link twibbon dengan mudah didapatkan. Anda tinggal klik di sini.
Kota gudeg Yogyakarta telah siap menerima delegasi dari berbagai provinsi. Hotel Rich yang merupakan hotel bintang 4 di Yogyakarta sudah siap menjadi tempat acara konkernas. Panitia Konkernas tampak sibuk sekali mempersiapkan acara ini dengan baik.
Kami dari Ikatan Guru TIK PGRI mengutus 2 orang perwakilannya. Ketua dan Sekjen Ikatan Guru TIK berangkat ke Yogyakarta dengan kereta Bengawan 292. Kami berangkat dari stasisun pasar senen Jakarta pukul 06.25 WIB, dan tiba di stasiun Lempuyangan Yogyakarta sekitar pukul 15.18 WIB hari MInggu, 20 Maret 2022.
Dari PGRI provinsi Sumatera Barat bahkan mengirimkan delegasi hingga 32 orang. Katanya sambil menikmati wisata Yogyakarta yang mendunia. Kota Yogyakarta memang ngangenin, siapapun pasti akan datang ke kota ini lagi.