Mohon tunggu...
Wijaya Kusumah
Wijaya Kusumah Mohon Tunggu... Guru - Guru Blogger Indonesia

Teacher, Motivator, Trainer, Writer, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, dan Workshop Tingkat Nasional. Sering diminta menjadi pembicara atau nara sumber di bidang ICT,Eduprenership, Learning, dan PTK. Siapa membantu guru agar menjadi pribadi yang profesional dan dapat dipercaya. Wijaya adalah Guru SMP Labschool Jakarta yang doyan ngeblog di http://wijayalabs.com, Wijaya oleh anak didiknya biasa dipanggil "OMJAY". Hatinya telah jatuh cinta dengan kompasiana pada pandangan pertama, sehingga tiada hari tanpa menulis di kompasiana. Kompasiana telah membawanya memiliki hobi menulis yang dulu tak pernah ditekuninya. Pesan Omjay, "Menulislah di blog Kompasiana Sebelum Tidur". HP. 08159155515 email : wijayalabs@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Wajah Kelam Guru di Google

12 Desember 2021   06:53 Diperbarui: 12 Desember 2021   06:56 276
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Wajah kelam guru Indonesia kini terjadi. Karena nila setitik rusak susu sebelanga. Coba saja anda ketik kata 'guru', maka akan anda jumpai berita negatif tentang guru.

Ustad HW yang memperkosa santriwati di pondok pesantren Bandung menjadi trending topik di mesin pencari google. Inilah wajah kelam guru Indonesia.

Saya mengajak para guru untuk mulai menulis. Berita negatif tentang guru harus dilawan dengan berita positif tentang guru. Kita banjiri internet kita dengan konten konten positif tentang guru.

Di depan teras rumah saya menulis. Sedih sekali membaca berita negatif tentang guru. Padahal itu hanya oknum yang membuat wajah guru tercoreng.

Kalau ada 3 juta guru menulis tentang guru, semoga berita buruk tentang guru dapat hilang dari berita di internet. Bad news is a good news. Bagi media arus utama, berita buruk adalah berita baik agar medianya banyak dibaca orang.

Sudah saatnya guru menulis. Berita baik tentang guru harus terus diangkat. Jangan hanya karena oknum guru, semua guru terkena getahnya. 

Mari banjiri internet kita dengan berita-berita yang positif. Guru Indonesia harus menjadi garda terdepan dalam membangun moral dan karakter bangsa.

Profil pelajar pancasila harus terus dikampanyekan. Guru tangguh berhati cahaya harus terus diberitakan. Semoga wajah kelam para guru Indonesia tidak terjadi lagi.

Salam blogger persahabatan

Omjay 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun