Â
[caption id="attachment_134803" align="aligncenter" width="600" caption="Teman-teman blogger di Amprokan Blogger 2010 di Bekasi"][/caption]
Semenjak saya bergabung dalam komunitas blogger, saya merasakan sekali manfaatnya. Selain banyak bertemu dengan teman-teman baru yang sehobi dalam bidang tulis menulis, saya banyak mendapatkan ilmu baru dari teman-teman blogger lainnya. Profesi kami pun berbeda-beda, tetapi justru karena perbedaan itulah saya merasakan bahwa keragaman itu indah. Kita menjadi saling melengkapi, dan mengisi.
Ketika tahun 2009 diajak membentuk komunitas blogger bekasi oleh teman-teman kompasiana yang tinggal di bekasi, saya langsung setuju. Entah kenapa kami memiliki visi dan misi yang sama dalam memajukan kota bekasi. Lalu kita pun saweran untuk membeli domain dan hosting yang kita beri nama http://bloggerbekasi.com.
Alhamdulilah, tepat di hari ulang tahun kemerdekaan RI, 17 agustus 2009, komunitas blogger bekasi terbentuk. Kami pun langsung membuat kegiatan launching besar-besaran sebulan kemudian. Dimana kami mengundang para pembicara dari kompasiana, seperti kang pepih nugraha, pak chappy hakim, dan paman tyo yang membentuk blog dagdigdug.com. Acara pun diresmikan langsung oleh pak walikota bekasi, bapak Muchtar Muhammad.
Hal yang diluar dugaan kami adalah ketika pak walikota mengumumkan lomba blog dan foto dalam rangka hut kota bekasi dengan hadiah total 45 juta. Dalam sejarah saya ngeblog, belum pernah ada lomba blog dan foto yang juara pertamanya mendapatkan hadiah 10 juta rupiah pada saat itu. Para peserta yang hadir pun langsung bertepuk tangan dengan sangat riuh, dan anda bisa melihat siapa saja blogger yang menjadi pemenangnya di blog http://bloggerbekasi.com.
Â
[caption id="attachment_134813" align="aligncenter" width="533" caption="Pelatihan Blog di UNISMA BEKASI"][/caption]
Komunitas blogger bekasi terus berkembang luas, dan anggotanya semakin banyak saja di dunia maya. Sudah lebih dari 1500 orang blogger mendaftarkan diri di blog komunitas blogger bekasi, dan banyak pula yang bergabung di milis bloggerbekasi@yahoogroups.com. Sungguh sebuah angka yang sangat fantastis, kalau melihat komunitas blogger bekasi yang biasa disebut beblog yang masih berusia bayi ternyata mendapatkan sambutan luas biasa dari masyarakat.
Kami pun lalu membuat acara pelatihan blog yang bekerjasama dengan kompasiana. Waktu itu kami mengundang iskandar zulkarnaen untuk menjadi salah satu nara sumbernya. Kegiatan ini dilaksanakan di stmik bani saleh bekasi, dan diikuti lebih dari 50 orang blogger. Kegiatan inipun langsung diliput oleh TPI (MNC), dan berbagai media cetak ibu kota. Ketua beblog mas Aris Heru Utomo, langsung memberikan selamat atas suksesnya acara ini langsung dari negeri belanda. Maklumlah, ketua beblog adalah seorang diplomat yang harus siap menerima tugas negara kapan saja. Kamipun kini dipimpin olehnya dari negeri China.
Blogshop kedua dilaksanakan di universitas islam 45 atau unisma bekasi. Kali ini banyak dosen yang ikutan ngeblog, dan acara pelatihan blog pun semakin seru karena didudukung langsung oleh telkom. Dimana akses internet disediakan oleh speedy telkom. Terakhir, kegiatan pelatihan blog dilaksanakan di SDIT Al Hikmah dengan peserta para guru dan orang tua murid yang berjumlah sekitar 50 orang.
Setelah sukses mengadakan acara pelatihan ngeblog, komunitas blogger bekasi mengadakan kegiatan amprokan blogger. Kegiatan ini mengundang teman-teman blogger dari seluruh indonesia. Alhamdulillah, pada 6-7 maret 2010' acara amprokan blogger yang pertama berjalan sukses di Bekasi. Sekitar 200 oang blogger hadir dalam acara ini, dan amprokan blogger pun kini menjadi acara gawean besar komunitas Blogger bekasi (beblog).
Tahun 2011 ini, alhamdulillah ampokan blogger yang kedua berjalan sukses. Pada hari Sabtu-minggu, 17-18 september 2011 diadakan seminar nasional dihari pertama, dan jalan-jalan ke jababeka di hari kedua. Alhamdulillah, acara amprokan blogger yang kedua ini lebih meriah karena dihadiri langsung oleh bapak menkominfo, bapak Tifatul Sembiring, dan para nara sumber terkenal di Indonesia. Semua itu bisa anda lihat sendiri kegiatannya di http://bloggerbekasi.com dan http://temublogger.com.
Komunitas blogger bekasi (beblog) pun terus menembus tapal batas. Kini kami akan bekerjasama dengan para guru di bekasi untuk melaksanakan gerakan melek internet dan guru menulis. Melalui kerjasama bareng antara ikatan guru indonesia (IGI) wilayah bekasi, komunitas blogger bekasi terus menjalankan program kerjanya yang didukung oleh indosat peduli pendidikan. Rencananya, Indosat akan mengundang para guru untuk jalan-jalan ke indosat center di Purwakarta dan menginap di bulan Desember 2011.
Â
[caption id="attachment_134811" align="aligncenter" width="448" caption="Mas Kris dari Indosat ketika Presentasi Mobile Blogging di Amprokan blogger. (Foto By Dian Kelana)"][/caption]
Disinilah nikmatnya berbagi. Kami para blogger yang memiliki latar belakang pendidikan yang berbeda. Kami saling bahu membahu dalam membuat sebuah kegiatan yang bermanfaat untuk semua. Itulah hebatnya ketika para blogger berkolaborasi. Kamipun sudah seperti keluarga saja layaknya, karena kegiatan-kegiatan yang dilakukan selalu menyenangkan. Kami melakukannnya dalam keadaan senang, dan merasakan benar betapa indahnya berbagi pengetahuan dan pengalaman.
Tak heran, bila dalam pesta blogger 2010, komunitas blogger bekasi mendapatkan juara pertama sebagai komunitas berbasis wilayah terbaik. Sebab pogram kerja yang kami buat selalu bermanfaat untuk sesama. Banyak orang yang dulu tak punya blog, kini sudah memiliki blog sendiri dan siap menjadi blogger handal di era global.
Itulah enaknya jadi blogger bila kita bergabung dalam sebuah komunitas blogger. Suka duka pasti ada. Tapi kalau melihat peristiwanya, lebih banyak suka daripada dukanya. Selalu saja ada hal baru yang saya dapatkan dalam setiap kegiatan. Selalu saja ada tantangan yang membuat kita menjadi kreatif dalam membuat kegiatan.
Di bulan oktober ini, rencananya beblog akan mengadakan pelatihan blog untuk guru di Islamic Center bekasi. Kita akan melatih sekitar 50 orang guru untuk membuat blog sebagai media pembelajaran. Alhamdulilah, kegiatan ini mendapatkan sambutan baik dari indosat sebagai sponsor utama kami. Indosat siap membackup kegiatan beblog setahun ke depan, dan akan segera membuat MOU.
Bila kita bergabung dalam komunitas blogger, dan kita termasuk salah satu orang yang turut membesarkannya, tentu kita akan bangga sekali. Setiap orang punya kontribusinya sendiri, dan kita harus pandai membangun sebuah sistem agar organisasi tidak dipegang oleh satu oang atau one main show. Kita harus bisa berbagi tugas, dan di situlah organisasi akan menjadi besar. Sebab organisasi ini tidak dimiliki oleh satu orang. ketika saya sakit sebagai ketua amprokan blogger 2011, amprokan blogger tetap berjalan sukses karena sistem telah berjalan dengan baik, meskipun ketuanya terbaring di rumah sakit karena terkena demam berdarah.
Â
[caption id="attachment_134814" align="aligncenter" width="600" caption="Pera Pembicara AB2011 (Mas Nukman, pak Onno, dan Mas Anggara) Foto by Dian Kelana"][/caption]
Enaknya bergabung dalam komunitas blogger semoga pula anda rasakan, dan alangkah indahnya bila komunitas kita terus membesar, dan semakin banyak orang menyadari betapa indahnya berkolaborasi dari berbagai profesi, dan betapa indahnya berbagi serta saling melengkapi. Semoga pengalaman kami berbagi di komunitas blogger bekasi, dapat menular kepada teman-eman blogger di seluruh Indonesia. Mari kita majukan daerah masing masing-masing menjadi kota cybercity yang berpengetahuan seperti kota Bekasi.
Â
Salam blogger persahabatan Omjay http://wijayalabs.com
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H