Mohon tunggu...
Widya Lailatul Khoimah
Widya Lailatul Khoimah Mohon Tunggu... Freelancer - Freelance Writer

Always a reader, can be a listener, and sometimes a writer. I lives and breathes words every single day.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Cara Membuat Makalah: Struktur Penting Makalah yang Wajib Kamu Tahu!

27 Agustus 2024   19:10 Diperbarui: 27 Agustus 2024   19:12 296
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi menulis (Pexels.com/Lil artsy)

Makalah adalah sebuah tulisan atau karya tulis ilmiah yang berisi analisis, diskusi, atau penelitian mendalam mengenai suatu topik tertentu. Tujuan utama dari makalah adalah untuk menguraikan dan menyajikan informasi secara sistematis serta mendalam tentang topik yang dibahas. Makalah sering kali digunakan sebagai sarana untuk mengembangkan pemahaman, menganalisis isu-isu kompleks, atau menyajikan hasil penelitian secara terperinci.

Dalam menyusun makalah, penting untuk mengikuti struktur yang telah ditetapkan, dimulai dari pendahuluan yang mengenalkan topik dan tujuan pembahasan, diikuti dengan isi materi yang menguraikan argumen atau analisis secara mendalam, dan diakhiri dengan penutup yang merangkum kesimpulan dan pengaruh dari pembahasan yang telah disampaikan.

Menulis makalah yang baik dan benar adalah salah satu keterampilan penting yang harus dikuasai oleh semua murid sekolah. Bagi kamu yang mungkin merasa bingung dalam menyusun makalah, memahami struktur dasar seperti ini. Yuk lanjut baca penjelasannya di bawah ini! 

 

1. Cover 

Bagian pertama yang akan dilihat oleh pembaca. Pastikan sampul makalahmu mencantumkan judul yang jelas dan menarik, tujuan pembuatan makalah, nama pembimbing, logo sekolah, informasi identitasmu seperti nama, dan tahun akademik. Desain yang rapi dan informatif akan membuat kesan pertama yang baik.

 

2. Kata Pengantar 

Bagian di mana kamu bisa menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam pembuatan makalah. Dimulai dengan kalimat pembuka yang memuat ucapan terima kasih, dilanjutkan dengan penjelasan singkat tentang isi makalah, dan diakhiri dengan harapan atau pesan penutup. Jangan lupa, cantumkan juga tanggal dan namamu sebagai penulis.

 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun