Ren Descartes merupakan seorang filsuf  abad ke-17 dan matematikawan Prancis yang dikenal sebagai tokoh penting dalam perkembangan pemikiran filsafat Barat dan metode ilmiah tentang epistemologi, metafisika, dan ilmu pengetahuan.
Beberapa Konsep pemikirannya:
1. Cogito, Ergo Sum
Aku berpikir, maka aku ada beliau menganggap bahwa satu-satunya kepastian yang tidak dapat diragukan adalah bahwa ketika seseorang meragukan sesuatu, itu menunjukkan keberadaan dirinya sendiri sebagai pribadi yang berpikir. Sebagai contoh nyata adalah kesadaran diri seseorang ketika mereka meragukan atau memikirkan suatu hal, yang menggambarkan eksistensi diri mereka.
2. Metode Keragu-raguan
Yang lebih dikenal dengan sebutan "Methodical Doubt" Descartes menggunakan metode keragu-raguan untuk mencapai pengetahuan yang pasti. Dengan meragukan segala sesuatu yang mungkin diragukan, ia mencoba mencapai kepastian mutlak atau validitas yang ajeg dalam pengembangan ilmu pengetahuan yang akan dikemukakan.
3. Dualisme Mind-Body
Descartes memisahkan substansi fisik (res extensa) dari substansi pikiran atau roh (res cogitans). Pemisahan ini mengarah pada dualisme, pandangan bahwa tubuh dan pikiran merupakan entitas terpisah.
Sebagai Contoh Pengembangan ilmu kedokteran dan psikologi modern yang memandang tubuh dan pikiran sebagai entitas terpisah merupakan konsekuensi pemikiran dualisme Descartes.
Perkembangan Studi tentang Psikologi pemikiran Descartes tentang hubungan antara tubuh dan pikiran memberikan pengetahuan dasar bagi perkembangan studi tentang psikologi. Sebagai contoh yaitu Teori Kesadaran dan Pikiran Bawah Sadar.
Begitulah kiranya beberapa konsep yang telah dikemukakan oleh Rene Descartes yang akan terus berkembang seiring berjalannya pemahaman modern.