Menjelang ulang tahun Difa Oral Health Center yang ke 2 pada tanggal 9 Desember yang tinggal beberapa bulan lagi, kami ingin menebus kesalahan kami dengan cara bertanya langsung kepada masyarakat mengenai apa permasalahan yang dihadapi seputar kesehatan gigi dan mulut dan solusi apa yang diharapkan dari permasalahan kesehatan gigi dan mulut tersebut melalui form survey berikut ini :Â SURVEY PERMASALAHAN KESEHATAN GIGI DAN MULUT.
Saya pribadi dan juga seluruh tim dari Difa Oral Health Center berhadap survey ini dapat menjadi penghubung antara kami sebagai dokter gigi dan masyarakat sebagai klien, customer, dan user dari layanan kesehatan gigi dan mulut, sehingga melalui kerjasama antara dokter gigi dan juga masyarakat yang baik, bukan mustahil untuk kita wujudkan masyarakat Indonesia yang bebas dari penyakit gigi dan mulut.
Olehkarena itu mohon bantuannya kepada teman-teman semuanya untuk mengisi dan menyebarkan survey tersebut.
Terimakasih banyak sebelumnya,
Salam sehat,
Jakarta, 26 Agustus 2016
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H