Mohon tunggu...
Widya Amelia Putri
Widya Amelia Putri Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Pelajar SMA N 1 Metro

Hai! Aku Widya Amelia Putri biasa dipanggil Amel, sekolah di SMA Negeri 1 Metro

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pelajar Juga Bisa Korupsi Loh!

24 November 2022   13:31 Diperbarui: 24 November 2022   13:35 88
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Halo Sobat Kompasiana! pasti kalian sudah tidak asing lagi dengan kata 'Korupsi' sebenarnya apa sih 'Korupsi' itu? Korupsi adalah tindakan yang menguntungkan diri sendiri dan orang lain yang melawan hukum dan merugikan. Ternyata korupsi bisa terjadi dan bisa dilakukan dikalangan pelajar loh! Kok bisa ya? bagaimana hal itu bisa terjadi? apa saja contohnya? simak pembahasan berikut. 

Korupsi bukan hanya tentang penyalahgunaan materi atau uang, korupsi bisa juga tentang waktu. Nah, anak sekolah tidak jarang kan datang terlambat, ternyata datang terlambat merupakan salah satu bentuk korupsi waktu lho teman-teman! kenapa begitu ya? korupsi waktu dapat diartikan sebagai tidak menggunakan waktu untuk hal dengan semestinya. 

Pelaku korupsi waktu sering tidak menyadari bahwa dirinya telah melakukan tindakan korupsi waktu, akan tetapi seperti halnya korupsi uang, korupsi waktu juga bisa merugikan pelakunya dan sekitar. Tindakan ini bisa disebabkan oleh beberapa faktor yaitu salah satu faktor utamanya adalah sikap seseorang yang suka menganggap remeh atau mengganggap enteng bahwa waktu tidak terbatas. Penyebab lainnya bisa karena kurangnya moral-moral dalam diri seseorang dan kurang patuh terhadap janji mereka diawal. Lalu bagaimana ya cara mengatasi korupsi waktu?

Hal yang pertama adalah menanamkan dalam diri bahwa waktu itu penting, seperti peribahasa "time is money" karena waktu sangat berharga, waktu tidak dapat dihentikan dan tidak dapat diulang dari awal.

Selanjutnya, kita harus menanamkan kedisiplinan didalam diri. Kita sebagai pelajar dapat menerapkan pada kehidupan disekolah seperti misalnya tidak terlambat pergi ke sekolah, tidak menggunakan jam pelajaran untuk kegiatan lain tanpa seizin guru seperti menonton youtube saat jam pelajaran ataupun bermain game saat guru menjelaskan.

Jika kita menjauhkan diri dari hal-hal negatif salah satunya seperti korupsi waktu itu akan menguntungkan bagi diri kita sendiri bukan untuk orang lain. Mari membiasakan diri untuk disiplin dan menghargai waktu!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun