Kreatif dan Ramah Lingkungan: Pemuda Sumurjomblangbogo Antusias Membuat Deodoran Alami Bersama KKN Universitas Pekalongan.
Sumurjomblangbogo, 31 Desember 2024 -- Di penghujung tahun, Tim Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Pekalongan melaksanakan program kerja unggulan berupa pelatihan pembuatan deodoran alami. Kegiatan ini mengundang antusiasme besar dari pemuda-pemudi anggota Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Desa Sumurjomblangbogo.
Program ini bertujuan untuk mengajarkan cara membuat deodoran berbahan dasar tawas dan fragrance tanpa alkohol, yang aman digunakan serta ramah lingkungan.
"Melalui program ini, kami ingin memberikan keterampilan praktis yang dapat dimanfaatkan peserta, sekaligus mendorong gaya hidup sehat dengan menggunakan produk alami," ungkap Hendra, Ketua Tim KKN.
Kegiatan berlangsung dimulai dengan penjelasan materi seputar manfaat bahan alami, proses pembuatan, hingga teknik pengemasan. Setelah itu, dilanjutkan dengan sesi demo pembuatan deodoran didepan peserta, mulai dari mencampur bahan hingga mencetak produk jadi. Suasana penuh semangat terlihat ketika seluruh peserta saling membantu dan berkolaborasi menyelesaikan proses pembuatan.
Salah satu peserta, Kamila, mengungkapkan kegembiraannya. "Ini pengalaman baru  bermanfaat. Kami bukan cuma lihat tapi juga langsung praktik, jadi lebih paham terus nanti mau coba di rumah," ujarnya.
Sebagai penutup, seluruh peserta ikut berpartisipasi aktif dalam proses pembuatan deodoran, menciptakan suasana kerja sama yang hangat dan penuh semangat. Kegiatan ini tidak hanya memberikan ilmu baru, tetapi juga pengalaman langsung yang memotivasi para peserta untuk terus mencoba dan mengembangkan keterampilan mereka.
Kelompok KKN Universitas Pekalongan menjadikan pelatihan ini sebagai program kerja unggulan karena tidak hanya memberikan keterampilan baru yang relevan bagi peserta, tetapi juga mendorong gaya hidup sehat dan ramah lingkungan. Dengan memanfaatkan bahan alami yang mudah ditemukan, kegiatan ini diharapkan dapat menjadi inspirasi untuk terus berkreasi dengan inovasi yang bermanfaat.