Medora, kaya akan sejarah, kaya akan hantu
Disamping kaya akan sejarah yang membanggakan, Medora juga memiliki beberapa lokasi dikenal cukup angker. Ada Chateau De Mores, rumah musim panas Marquis de Mores dan istrinya Medora, yang konon dihantui oleh roh wanita. Ada Rough Rider Hotel yang dibangun pada tahun 1884, di mana staff hotel mengatakan ada hantu anak laki-laki yang suka tertawa sambil menyiram toilet di salah satu kamar hotel.
Namun beberapa penduduk Medora mengklaim Medora Fudge and Ice Cream Depot yang terletak di persimpangan antara Pacific Avenue dan Main Street tepatnya beralamatkan di 201 Broadway adalah tempat yang paling angker di Medora. Bangunannya kecil dan sederhana, bergaya Barat Klasik dibangun lengkap dengan lampu antik dan panel vertikal dari kayu berwarna gelap. Semua yang dijual di sana adalah buatan sendiri dan tertata begitu rapi dan indah.
Setiap harinya, pengunjung dan staf Medora Fudge and Ice Cream Depot sering mendengar suara-suara tidak biasa dan aneh. Mereka juga merasakan beberapa titik di dalam bangunan tersebut terasa lebih dingin dibanding tempat-tempat lainnya di sana.
Yang paling menarik dari Medora Fudge and Ice Cream Depot adalah setiap tahun seorang hantu wanita menampakkan dirinya di hari ulang tahunnya. Ya, hanya di hari ulang tahunnya, sekali dalam setahun.
Hingga kini tidak ada yang bisa mengidentifikasinya atau mengetahui apakah ada hubungan antara kehidupannya, kematiannya dengan Medora Fudge and Ice Cream Depot tersebut.
Rasa-rasanya kita takperlu bersusah payah mencari tahu mengapa wanita itu menghantui Medora Fudge and Ice Cream Depot. Siapa sih di dunia ini yang tidak suka es krim? Pasti hampir semua orang menyukainya. Tidak terkecuali hantu.
Widz Stoops, PC-USA 12.01.22
Maljum - North Dakota
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H