disabilitas dari Kapanewon Turi, Kabupaten Sleman, belum lama ini unjuk kebolehan dalam bermain angklung di Sleman City Hall. Dengan keterbatasan fisik, mereka mampu menampilkan 5 lagu dan menghibur pengunjung yang datang ke pusat perbelanjaan ini.
Puluhan penyandangPemain angklung dan beberapa alat musik tradisional yang membawakan sejumlah lagu ini, berasal dari Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia atau PPDI Kapanewon Turi Sleman. Agus Patub BN, pelatih para penyandang disabilitas ini menyampaikan, penampilan mereka ini untuk memanfaatkan fasilitas yang diberikan oleh SCH dan juga cara mendapatkan hak  untuk berlatih musik seperti orang pada umumnya. Agus berharap, para seniman dari berbagai disiplin ilmu mau berbagai ilmu dengan para penyandang disabilitas.Â
Lima lagu yang ditampilkan diantaranya Mak Engket, Jo Podo Nelongso, Rungkat, Bunda dan juga Mars PPDI.
Rahma Ika Safitri, salah satu pemerhati disabilitas menyampaikan, PPDI Kapanewon Turi sebelum tampil sudah berlatih selama dua bulan, dengan harapan dapat meningkatkan kepercayaan diri. Dirinya juga menyebut, hak dan kesempatan untuk penyandang disabilitas tetap sama dengan mereka yang normal. Menurut rencana, para peserta disabilitas ini akan tampil menghibur di beberapa event, baik dilingkup kapanewon maupun Provinsi DIY.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H