Mohon tunggu...
Widi Kurniawan
Widi Kurniawan Mohon Tunggu... Human Resources - Pegawai

Pengguna angkutan umum yang baik dan benar | Best in Citizen Journalism Kompasiana Award 2022

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Artikel Utama

Keren, Bandara di Kota Palu Ini Memang Kinclong!

10 Maret 2016   08:01 Diperbarui: 10 Maret 2016   08:42 1412
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption caption="Ruang tunggu di terminal keberangkatan yang nyaman (foto by widikurniawan)"][/caption]Kota Palu seolah mencapai puncak popularitasnya pada Rabu (9/2/2016), kemarin. Gara-gara gerhana matahari total yang menyambangi ibukota Sulawesi Tengah ini. Seharian penuh nama Kota Palu sering disebut-sebut presenter televisi. Seiring dengan itu banyak wisatawan asing dan lokal membanjiri Palu.

Nah, pastinya Bandar Udara di Palu pun ikutan sibuk. Sebagai pintu gerbang, kesan pertama para pendatang ada pada Bandaranya. Lalu bagaimana kesan saya yang sudah dua kali mengunjungi Kota Palu? Wah gila, Bandaranya kinclong banget, Sob. Keren!

Yup, Bandara dengan nama Mutiara SIS Al Jufri ini bikin saya berdecak kagum karena fasilitas dan kebersihannya. Dulu namanya hanya Bandara Mutiara saja, tapi setelah dibangun ulang dan diresmikan pada 2014, berubah nama menjadi Bandara Mutiara SIS Al Jufri untuk menghormati Habib Sayyid Idrus bin Salim AlJufri, seorang tokoh pejuang di Provinsi Sulawesi Tengah.

Tak ada goncangan berarti saat pesawat mendarat karena runway terasa mulus. Jadi perut saya dipastikan aman tidak teraduk-aduk gara-gara goncangan.

Bandara ini terletak tidak terlalu jauh dari pusat Kota Palu sehingga hampir tidak ada penumpang stres karena mengejar pesawat ketika hendak berangkat. Begitu masuk ke areal Bandara pun, pengunjung akan langsung merasakan suasana nyaman karena kebersihan dan keramahan petugas.

[caption caption="Bandara Mutiara SIS Al Jufri Palu (foto by widikurniawan)"]

[/caption]Bandara ini memang tidak terlalu besar, tetapi fasilitas di dalamnya layak dapat acungan jempol. Apalagi di areal terminal keberangkatan di lantai dua, area komersial berupa kafe atau lounge berpadu rapi dengan fasilitas toilet yang sangat bersih dan mushola yang representatif.

Masuk ke ruang tunggu akan membuat kita lebih nyaman lagi. Lantainya terlihat bersih dan kinclong, mungkin kalau ada semut lewat pun bakal langsung ketahuan. Sedangkan deretan kursi bagi penumpang yang menunggu pesawat tampak rapi tertata dan terlihat masih baru.

Fasilitas yang agak membedakan dan patut diacungi jempol adalah adanya area bermain anak yang tidak hanya di satu area melainkan dua area. Kesan bahwa Bandara ini ramah anak makin terlihat ketika tersedia fasilitas peminjaman kereta dorong bayi atau baby stroller.

[caption caption="Area bermain anak-anak (foto by widikurniawan)"]

[/caption]

[caption caption="Nah, bisa nonton film kartun deh... (foto by widikurniawan)"]

[/caption]Ditambah pula adanya ruang khusus ibu dan anak atau nursery room yang bisa digunakan sebagai ruang menyusui dan mengganti popok atau pakaian bayi. Fasilitas ini pasti akan memberikan kenyamanan maksimal bagi ibu yang membawa bayi atau balita. Bahkan ruang semacam ini di gedung-gedung di Jakarta biasanya hanya nyempil di sudut dekat toilet. Nah...

[caption caption="Ruang ibu dan anak atau nursery room untuk menyusui (foto by widikurniawan)"]

[/caption]

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun