Binjai, Tim Penggerak PKK Kota Binjai memfungsikan keberadaan taman balita sebagai taman kota yang berfungsi sosial, edukatif, dan kreatif. Kini semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Kota Binjai.Â
Seperti yang dilakukan TP. PKK Kota Binjai, PKK Kota Binjai membuat program yaitu taman balita yang dilakukan setiap hari senin sampai jumat oleh seluruh Paud, TK Sekota Binjai yang sudah ditentukan jadwalnya masing-masing, dan Bunda Paud kelurahan dan Bunda Paud Kecamatan iikut mendampingi Paud, TK nya sesuai kelurahannya masing-masing.Â
Dan kegiatan taman balita ini ada manfaatnya antara lain, mengajarkan tentang prilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) yaitu cara sikat gigi dan cuci tangan pakai sabun secara benar, dan menjaga kebersihan dengan membuang ssampah pada tempat sampah dan adapun kegiatan yang dilakukan seperti mendongeng, melipat origami,cara bertanam dan penyuluhan kesehatan seperti mengukur tinggi badan dan menimbang berat badan kepada seluruh anak-anak paud/ TK Sekota Binjai. melalui kegiatan ini berharap agar taman balita ini bisa dinikmati oleh semua anak dikota binjai. Taman Kota merupakan salah satu elemen penyusun ruang kota yang dibutuhkan masyarakat. Sebagai ruang terbuka hijau, taman kota dipahami sebagai ruang yang berisi unsur-unsur alam dan pemandangan yang ditimbulkan oleh keragaman tumbuhan, aktivitas dan unsur-unsur buatan yang disediakan sebagai fasilitas sosial dan rekreasi serta sebagai sumber pernafasan kota. Kota Binjai memiliki beberapa taman kota sebagai ruang terbuka hijau, salah satunya Taman Balita Binjai yang terletak di jln. Veteran dekat lapangan merdeka Binjai. Taman Kota mempunyai berbagai fungsi yaitu
1. Fungsi Hidlogy membantu dalam penyerapan air dalam tanah semakin meningkat
2. Fungsi Klimatologis yaitu dapat melindungi dari panas dan tekanan suhu panas serta sebagai peneduh
3. Fungsi Psikis (Kejiwaan) : Taman Kota dapat membawa dan memberikan suasana sejuk dan tentram serta damai bagi jiwa manusia.
4. Fungsi Kesehatan : Taman Kota sebagai jantung nya paru-paru kota yang merupakan penghasil oksigen dan penyerap karbonsioksida.
5. Fungsi ekologis taman kota berfungsi sebagai penjaga kualitas lingkungan kota. Dengan rindangnya taman serta banyak biji bijian mengundang burung-burung, unggas dan serangga untuk berkembang membantu keseimbangan alam.
6. Mempunyai Fungsi Sosial,/ edukatif dan rekreatif. Tersedianya lahan yang teduh dan sejuk dan nyaman mendorong masyarakat kota dapat memanfaatkan tempat untuk berkumpul, olah raga, bermain dan berkreaksi.Â
Pemerintah Kota Binjai telah memfasilitasi Taman Balita Kota Binjai dengan fasilitas:
- Sarana yang ada di Taman Balita :