Mohon tunggu...
Widi Wijayanto
Widi Wijayanto Mohon Tunggu... pegawai -

Pegawai

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Agenda IJL U13 Pekan ke 11

10 Januari 2019   16:57 Diperbarui: 10 Januari 2019   17:06 753
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

IJL U13, Ahad 13 Januari 2019, akhir pekan ini, adalah pekan ke 11 pagelaran Junior Indonesi League  usia 13 tahun. Masih distadion mini Cisauk Kabupaten Tangerang Propinsi Banten.

Pertandingan pertama, Serpong Jaya peringkat ke 5 dan Villa 2000 peringkat ke 12 sama telah melakoni 5 kali pertandingan, dan akan menjadi pertandingan ke 6 bagi kedua tim dipekan ke 11 ahad, 13 Januari 2019. Dalam pengumpulan poin Serpong Jaya jelas lebih unggul dari Villa 2000. Serpong jaya mendapatkan poin 14 termasuk 4 poin pembinaan, tercatat  3 kali menang, 1 kali seri dan 1 kali kalah. Sedangkan Villa 2000 mengumpulkan 8 poin termasuk 5 poin pembinaan, dan telah mencatatkan kemenangan di pertandingan ke 4, sedangkan pertandingan yang lain villa 2000 mengalami kekalahan bahkan 3 diantara terjadi secara berurutan.  Walaupun baru membukukan 1 kali kemenangan Villa 2000, mampu mencetak 6 gol dan kemasukkan 7 gol sehingga devisit 1 gol. Sedangkan Serpong Jaya telah membukukan 6 gol dan kemasukkan 5 sehingga selisih hanya 1 gol.

Pertandingan kedua, peringkat ke 7  melawan peringkan ke 8,  yaitu antara Garuda Junior tim asal Tangerang akan melawan Indonesia Rissing Star atau IRS. Keunggulan Garuda Junior dari 5 kali pertandingan berhasil mendapat poin di 3 pertandingan, 2 kali diantara mendapatkan nilai penuh dengan memenangkan pertandingan dan 1 kali seri sisanya 2 pertandingan gagal mendapatkan poin. Sedangan lawannya IRS hanya berhasil mendapat poin penuh di 2 pertandingan dan gagal di 3 pertandingan lainnya. Garuda Junior berhasil mencetak 3 gol dan kemasukkan 2 kali. IRS juga telah mencatatkan 3 gol kegawang lawannya, sedangkan gawang IRS telah berhasil dibobol 4 kali.

Pertandingan ketiga antara Abstrax Fa melawan Ragunan Soccer School. Ragunan SS kalah peringkat dari Abstrax FA, Abstrax berhasil mengukir prestasi di peringkat ke 9 sedangkan Ragunan SS diperingkat ke 11. Keduanya telah sama sama mencatatkan 1 kali kemenangan dari 5 kali pertandingan. Abstrax lebih unggul karena pernah mencatatkan 2 pertandingan dengan nilai imbang sedangkan Ragunan hanya 1 kali. perolehan nilai keduanya hanya terpaut 1 poin dengan sama-sama mengantongi nilai pembinaan 5.

Pertandingan ke 4 dijadwalkan setelah rehat isoma adalah antara Satria Muda melawan Tajimalela. Keduanya berada diperingkat atas, Tajimalela berada diperingkat ke 4 dengan 15 poin sedangkan Satria Muda  diperingkat ke 6 dengan 13 poin, kedua tim ini sama-sama mengantongi nilai pembinaan 5.  Satria Muda dan Tajimalela keduanya berhasil mendapatkan nilai dari 4 pertandingan hanya luput satu. Satria Muda berhasil memenangkan nilai penuh dari 2 pertandingan dan berbagi nilai di 2 pertandingan lainnya. Tajimalela lebih unggul dengan memenangkan 3 pertandingan dan berbagi nilai di satu pertandingan.

Pertandingan kelima Pelita Jaya melawan Prodirect. Pro:Direct berada diperingkat ke 10 dengan 9 poin termasuk 2 poin nilai pembinaan, sedangkan Pelita Jaya berada diposisi juru kunci di grup A dengan nilai 6, 5 diantaranya nilai pembinaan. Pro:Direct berhasil membukukan nilai dari 3 pertandingan 2 diantaranya dengan nilai penuh. Pelita Jaya berhasil mecetak 2 gol kegawang lawannya namun gawang tim ini berhasil dibobol 8 kali. sedangkan Pro:Direct  berhasil mencetak 4 gol dan kebobolan 2 gol dari 5 pertandingan.

Partai akhir partai pamungkas pertandingan antara pemuncak klasmen melawan runner up.  Laskar Pelangi melawan M'Private. Laskar pelangi berhasil mendapat nilai penuh di 4 pertandingan dan dikalahkan 1 kali. sedangkan M'Private berhasil mendapat nilai dari setipa pertandingannya 2 kali berbagi angka dan selebihnya berhasil unggul. Nilai keduanya hanya terpaut 1 angka, 17 untuk Laskar Pelangi dan 16 untuk M'Private. Keduanya sama-sama berhasil mendapatkan nilai pembinaan penuh dari 5 pertandingan.


Pekan ke 11 IJL U13, Ahad 13 Januari 2019Jam1Serpong JayavsVilla 2000 FC8:302Garuda Junior TangerangvsIndonesia Rissing Star9:303Abstrax FAvsRagunan Soccer School10:30
ISHOMA
4Satria Muda TangerangvsTajimalela FA13:305Pelita Jaya Soccer SchoolvsPro:Direct Academy14:306M'Private SoccervsLaskar Pelangi Soccer15:30

Garec's & IM Utara tidak melangsungkan pertandinggan dipekan ke 11 ini.

Silahkan bagi yang punya waktu dapat berkunjung ke Stadion Mini Cisauk.. Pertandingan cukup seru .. 

Semoga liga ini tidak tercemar sebagaimana liga lainnya di Indonesia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun