Senam aerobik adalah salah satu olahraga yang pasti sudah tidak asing lagi. Sejak sekolah, Anda mungkin sudah sering melakukannya ketika pelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan.
Tak hanya bagi anak-anak atau remaja, senam ini juga menyimpan banyak manfaat untuk kesehatan orang dewasa, lho.
Jika Anda lebih suka olahraga dengan suasana yang sepi, mungkin senam aerobik bukan pilihan yang tepat.
Namun, jika Anda sangat menyukai olahraga yang lebih energik, seru, dan ramai, yuk, mulai rutin lakukan senam! Asiik lho bisa dengan music yang disuka.
Sebelum itu, mari kita simak pengertian hingga tips melakukannya berikut ini!
Pengertian Senam Aerobik
Dilansir dari Aerobics & Fitness, senam aerobik adalah salah satu olahraga kardio yang bisa menggerakkan otot-otot besar di seluruh tubuh. Misalnya otot lengan, kaki, dan pinggul.
Jadi, saat melakukan senam aerobik, Anda pasti akan melibatkan banyak gerakan tidak hanya untuk satu bagian tubuh tapi keseluruhannya.
Hasilnya, Anda pasti akan bernafas lebih cepat dan banyak dari biasanya. Selain itu, Anda juga pasti akan merasakan adanya peningkatan detak jantung.
Nah, hal inilah yang membantu meningkatkan asupan oksigen ke seluruh tubuh.
Senam aerobik bisa Anda sesuaikan dengan kemampuan, mulai dari yang intensitasnya rendah sampai intensitas tinggi.