Kehidupan yang terus berjalan. Bekerja, makan dan tidur tentu tidak akan lengkap tanpa disertai dengan olahraga. Olahraga tidak hanya dapat dilakukan dengan melakukan permainan olahraga tapi dapat juga dilakukan dengan berwisata.
Bagi mereka yang gemar dengan MotoGP pasti sudah tidak asing mendengar nama sirkuit Mandalika. Sebuah sirkuit MotoGP yang baru saja dibangun di Pulau Lombok.
Adanya Sirkuit Mandalika hanyalah salah satu dari sekian banyak pilihan tempat wisata olahraga pilihan dari DSP Mandalika-Lombok. Balap sepeda, balap mobil, lari, triathlon, motocross, hingga olahraga air seperti selancar dan paralayang pun mudah dijumpai.
Mandalika International Street Circuit, Indonesia
Sumber foto  :  Indonesia Development Tourism Corporation (ITDC)
Olahraga balap sepeda merupakan olahraga kegemaran saya. Olahraga ini tidak hanya membantu menjaga kebugaran tubuh namun juga menenangkan pikiran dengan melihat indahnya pemandangan diperjalanan. Sekarang dengan program DSP Mandalika kita sudah tidak perlu jauh -- jauh untuk mencari tempat untuk melakukan olahraga ini, di Indonesia aja.
Tour de France, sebuah ajang balap sepeda internasional yang diikuti oleh para pembalap sepeda dari seluruh dunia tahun 2022 memilih Indonesia sebagai tuan rumah tahun, dengan nama Event L'etape Indonesia Tour de France. Melalui event ini saya semakin yakin untuk mengutarakan slogan Wonderful Indonesia! ke masyarakat dunia. Kejuaraan ini diselenggarakan di 3 Kota Besar yaitu Jogjakarta, Bali (Pre-event) serta DSP Mandalika Lombok (Main-event).
TES EVENT: Peserta launching L'etape Indonesia by Tour De France saat melintas di jalur Pusuk, Lombok Barat, belum lama ini.
Sumber foto : Lombokpost.com