Mohon tunggu...
Rifan Eka Putra Nasution
Rifan Eka Putra Nasution Mohon Tunggu... Dokter - Sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi yang lain

Dokter, Penulis, Pembicara Publik, dan Penikmat Kopi. Tulisan lainnya dapat dilihat di whitecoathunter.com

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Anak Muda dan Ancaman Sumbatan Pembuluh Darah Jantung

2 Oktober 2023   00:24 Diperbarui: 3 Oktober 2023   09:15 1378
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi Ancaman serangan jantung pada anak muda Sumber: Towfiqu Barbhuiya. (Sumber gambar: Unsplash/Towfiqu barbhuiya)

Siapa sangka 6 tahun yang lalu saya menjejakkan kaki di Tanah Sejiran Setason, Kabupaten Bangka Barat. Mercusuar Tanjung Kalian Kota Muntok menjadi salah satu tujuan utama hari pertama. Di puncak Mercusuar angin bertiup kencang, tampak pelabuhan dan bentang alam yang sangat indah. Saya tidak menyangka juga bahwa lokasi internsip ini adalah kota sejarah sekaligus penghasil Timah dan Lada Putih kualitas terbaik dunia.

Saya baru menyadarinya setelah seharian berkeling kota mengunjungi berbagai situs sejarah dan bentang pantainya. 

Namun, saya bukan ingin berkisah tentang bagaimana menjalani internsip dokter di kota ini. Melainkan teringat bahwa terdapat sebuah Mercusuar juga di tubuh kita. Yaitu, Jantung.

Mercusuar adalah simbol yang menonjol di pesisir pantai. Bangunan ini memberikan tanda bagi para pelaut yang berlayar di lautan yang gelap dan berbahaya. 

Demikian pula, kesehatan jantung adalah mercusuar bagi tubuh kita, menunjukkan kesehatan dan kesejahteraan yang berkelanjutan. 

Namun, seperti mercusuar yang dapat terkena badai dan angin kencang, jantung kita juga rentan terhadap berbagai tantangan dan ancaman.


Penulis di Depan Mercusuar Tanjung Kalian (Sumber: Koleksi Pribadi)
Penulis di Depan Mercusuar Tanjung Kalian (Sumber: Koleksi Pribadi)

Pelabuhan Muntok dan Bentang Alamnya dari atas Mercusuar Tanjung Kalian (Sumber: Koleksi Pribadi)
Pelabuhan Muntok dan Bentang Alamnya dari atas Mercusuar Tanjung Kalian (Sumber: Koleksi Pribadi)

Sama seperti mercusuar yang memerlukan perawatan dan perbaikan rutin agar tetap menyala terang, demikian pula kita harus merawat kesehatan jantung kita agar tetap berfungsi optimal. 

Keputusan yang kita ambil sehari-hari tentang pola makan, aktivitas fisik, merokok, dan stres merupakan faktor-faktor yang dapat memengaruhi kesehatan jantung kita.

Pada akhirnya, di Rumah Sakit Sejiran Setason kami menemukan kasus penyakit jantung koroner pada anak muda. Seorang pemuda berusia 28 tahun datang dengan keluhan khas penyakit jantung koroner. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun