Mohon tunggu...
Ingried Halim
Ingried Halim Mohon Tunggu... -

I am part of eastjava.com. \r\nI am also part of Mahoni Developer. \r\nAnd now It's our time to fly with our baby Prings Clothing Company and Neon English. Silahkan mampir www.prings-tshirt.com

Selanjutnya

Tutup

Money

Kualitas yang Harus Dimiliki Seorang Sales Person

25 Maret 2013   03:53 Diperbarui: 24 Juni 2015   16:16 3937
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Keberadaan sales person merupakan sesuatu yang vital bagi perusahaan. Keberhasilan dan besarnya margin yang dihasilkan perusahaan salah satunya ditentukan dari keberhasilan tenaga penjualnya. Sales Team merupakan ujung tombak atau frontliner perusahaan. Bersama dengan Customer Service, Sales Team berinteraksi langsung dengan para pelanggan. Sales person yang handal terbentuk dari pengalaman dan juga training yang didapatkan dalam usaha meningkatkan kompetensinya. Nah, apakah anda berminat menjadi sales person handal bagi perusahaan anda? Apa saja sih kualitas yang harus dimiliki seorang sales person? Berdasarkan pengalaman dan juga dari berbagai referensi, berikut adalah beberapa qualificationsyang wajib dimiliki seorang salesman versi saya.

1.Self Confident

Yang ini tentu saja wajib dimiliki oleh semua professional yang ingin maju. Demikian halnya dengan seorang salesman, kepercayaan diri mutlak diperlukan. Kepercayaan diri akan menjadi salah satu penilaian pertama seseorang dalam berinteraksi dengan kita. Bagaimana kita bisa meyakinkan konsumen atau atasan jika kita tidak percaya terhadap kemampuan diri kita sendiri?

Kepercayaan diri dapat dilatih dengan berbagai cara. Salah satu cara paling ampuh berdasarkan pengalaman saya sendiri yaitu membiasakan diri bertanya atau sekedar memberikan pendapat dalam meeting dengan rekan kerja ataucustomers. Ini bermanfaat untuk membiasakan diri kita berani menyampaikan pendapat,It’s important for a sales person to be able to speak up your mind.

Untuk latihan di rumah, anda juga bisa berlatih di depan cermin setiap pagi atau malam hari. Anggap anda sedang berhadapan dengan klien penting atau direksi dan anda harus menjelaskan kualitas dan keunggulan produk (atau diri anda sendiri untuk mendapatkan promosi) di depan mereka. Untuk menunjukkan kesanconfidencepada saat bertemu dengan klien, anda dapat melakukan hal mudah berikut: jabat tangan klien dengan mantap (tidak terlalu erat dan tidak terlalu lemah), tersenyumlah dan pastikan anda memandang mata dari klien pada saat berjabat tangan. Yuk, mulai dipraktekkan.

2.Kecerdasan Emosional

Dalam melaksanakan fungsinya, sales person akan banyak berhadapan dengan customer, klien, dan juga rekan kerja. Oleh karena itu, kecerdasan emosional atauEQjuga memegang peranan penting. Dalam beberapa situasi tertentu, misalnya pada saat menghadapi keluhan dan kritik pelanggan seorang sales person harus bisa mengendalikan emosi, menunjukkan empati dan juga toleransi untuk memenangkan hati pelanggannya.

3.Ambisi

Tidak melulu ambisi itu bersifat negatif. Ambisi yang saya maksudkan disini adalah kemauan kuat dalam mencapai target, baik dalam pekerjaan maupun kehidupan pribadi. Ambisi menjadi penting bagi tenaga penjual atau sales person karena ambisilah yang menjadi bahan bakar mereka dalam melakukan aktivitas penjualan agar mencapai hasil yang diinginkan, bahkan menciptakan rekor-rekor penjualan baru. Kuncinya, tetap bersemangat dan optimis dan tetap memperhatikan etika–etika profesionalitas serta menghormati rekan kerja. Jangan sampai karena saking bernafsunya kita malah menghalalkan segala cara.

4.Kemauan belajar

Belajarlah sampai negeri Cina. Ini adalah pepatah lama yang mengingatkan kita tentang pentingnya belajar. Semakin majunya teknologi mendorong terciptanya arus informasi yang tidak terbatas. Semakin banyak hal baru, informasi baru dan juga pengalaman baru mengharuskan kita untuk terus belajar dan belajar, tak terkecuali bagi Sales Person. Sales Person harus  mengupdate dirinya informasi dan perkembangan terkini untuk menjaga relevansi dalam berkomunikasi dengan pelanggan.

5.Passiondan ketulusan bekerja

Last but not the least adalah passion atau lentera jiwa yang menuntun kita untuk bekerja dengan hati. Apapun pekerjaan anda haruslah yang sesuai dengan kata hati agar anda bisa bekerja dengan maksimal, tulus, dan penuh keasyikan. Hal ini juga berlaku bagi sales person. Kita harus bisa memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan dan membantu setulus hati. Inti dari semua profesi adalah yang memberikan solusi terbaik bagi pelanggannya, bagaimana bisa kita melayani sebaik mungkin jika kita bekerja tidak sesuai passion?

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun