Mohon tunggu...
Wenny Ira R
Wenny Ira R Mohon Tunggu... Penulis - Kybernan

Peneliti, Akademisi, Militansi Desa, Humanis, Berbudaya, Book Lover

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Jelajah Restoran Vegetarian di Jambi

29 Januari 2017   21:31 Diperbarui: 31 Januari 2017   09:32 1468
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Patung Budha Maitreya, Dewa Bagi Kaum Vegetarian

Budha Maitreya merupakan salah satu sekte di agama Budha yang menganjurkan bagi pengikutnya untuk menjalani hidup sebagai vegetarian. Ajarannya yaitu, tidak boleh membunuh segala yang bernyawa, pun tidak boleh memakan, menghidangkan, menjualnya. Laku hidup sebagai vegetarian ini untuk memperoleh karma yang lebih baik.

Di Jambi, Penganut Budha Maitreya juga tak kurang banyak. Mereka terkonsentrasi di beberapa wilayah kota Jambi yang banyak bermukim etnis Tionghoa-nya. Sebut saja di wilayah dalam kota Jambi seperti Talang Banjar, Rajawali, Tanjung Pinang, Jelutung, KONI. Maka tak heran jika di wilayah-wilayah tersebut banyak terdapat restoran vegetarian yang dikelola oleh etnis Tionghoa penganut Budha Maitreya.

Penganut Budha Maitreya ini kerap mengkampanyekan gaya hidup vegetarian di kota Jambi selain denga membuka restoran vegetarian, juga dengan bazaar vegetarian. Berikut adalah restoran vegetarian yang sering penulis kunjungi dan menjadi langganan di kota Jambi (Penulis sudah menjalani hidup sebagai vegetarian selama 14 tahun karena alasan kesehatan).

Restoran Vegetarian Kasih Maitri

Dokumentasi pribadi
Dokumentasi pribadi
Restoran Vegetarian Kasih Maitri terletak di kawasan Talang Banjar Kota Jambi. Agak jauh dari pusat kota, tetapi dekat dengan jalan menuju bandara. Pemilik restoran ini ramah kepada pengunjung, dan sering berdiskusi masalah vegetarian dengan pengunjung dan tak segan-segan memberikan inforamsi bahan vegetarian yang digunakan. Harga-harga menu vegetarian di restoran ini murah dan menunya bervariatif, empek-empeknya tersedia beragam dan menjadi andalan pembeli

Tersedia menu-menu tertentu di tiap hari tertentu, seperti nasi bakar vegetarian yang ada tiap hari Kamis, ayam kremes tiap hari senin. Sayangnya di restoran ini tidak menjual menu sate, menu cenderung umum, dari  bakso, kwetiau, mie pangsit, mie hijau, sapo, tomyam, pecel lele, nasi Hainam dan lain-lain.

Minuman di restoran ini yang cukup beragam dibanding dengan restoran vegetarian lain, terutama juice buah, dari juice jeruk, hingga juice buah naga, dan ada juga juice kacang hijau, juga ada juice buah mix.

tampilan menu di banner restoran Vegetarian Kasih Maitri

Suasana restoran Vegetarian Kasih Maitri

restoran ini buka jam 10 pagi, istirahat jam 3 siang, buka jam 4 sore hingga jam 9 malam.

Green Smile Vegetarian Resto

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun