Mohon tunggu...
Weni Fitria
Weni Fitria Mohon Tunggu... Guru - Pendidik dan Pembelajar

Memperkaya pikiran melalui tulisan

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Pengalaman Berharga Mengikuti Blogshop A to Z Kompasiana

10 April 2020   12:37 Diperbarui: 10 April 2020   12:43 100
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Poster Blogging Workshop Kompasiana, Poster: Kompasiana.com

Live Streaming "A to Z Kompasiana, Optimasi Konten Blog Kamu Di Kompasiana", menjadi salah satu agenda penting saya kemarin sore  tanggal 09 April 2020. 

Jadi ceritanya, beberapa hari sebelumnya saya membaca sebuah konten kompasiana yang memberitakan pemberitahuan sekaligus undangan kepada para kompasioner untuk mengikuti Blogshop tersebut. 

Lalu sayapun mendaftarkan diri dan mendapat balasan via email dari Pengelola Kompasiana bahwa saya mendapat kesempatan sebagai peserta. Nah, itulah  yang mengantarkan saya duduk manis plus dipenuhi semangat tingkat tinggi sore itu menghadiri Blogging Workshop tersebut.

Sekitar kurang beberapa menit dari jam 16.00 WIB saya bergabung dalam acara live tersebut.  Sesuai dengan arahan yang saya terima sebelumnya melalui Email Pengelola Kompasiana, saya langsung mengisi daftar kehadiran melalui kolom komentar. 

Yes, akhirnya saya bisa bergabung dengan acara super keren ini, demikian batin saya berucap saking merasa sangat senang.

Ternyata telah banyak peserta yang lebih dahulu bergabung dalam acara yang ditayangkan Livestreeming tersebut. Mata saya langsung terpaku pada Narasumber yang sudah lebih dahulu memulai acara. 

Mba Widha Karina, Content Superintendent Kompasiana sudah mulai menyampaikan obrolan ringan sebelum acara betul-betul dimulai. Gayanya yang santai namun memikat sesekali ditingkahi candaannya kepada seseorang yang dipanggil "Mas Dimas"  membuat saya betah duduk berlama-lama sore itu.

Tak terasa waktu berlalu dengan cepat dan Live Streaming pun berakhir  lebih dari dua jam malah, melebihi waktu yang dijadwalkan. Namun bagi saya tak mengapa karena materi yang disampaikan sangat menarik dan sarat dengan berbagai informasi serta pengetahuan dalam membuat dan menulis sebuah konten di Kompasiana. 

Hampir semua materi yang disampaikan Mba Widha adalah hal yang sangat saya butuhkan sebagai penulis pemula yang sangat masih hijau dengan dunia menulis.

Salah satu contoh saja, dalam hal ketentuan mengambil foto atau gambar untuk melengkapi konten. Saya sungguh tak tahu apa-apa selama ini bagaimana mengambil foto untuk melengkapi tulisan saya dengan cara yang legal. Serta bagaimana pula harusnya menuliskan keterangan yang tepat tentang foto yang melengkapi konten tersebut. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun