Mohon tunggu...
Achmad Suwefi
Achmad Suwefi Mohon Tunggu... Administrasi - pekerja swasta penggemar Liverpool, Timnas dan Argentina

You will never walk alone

Selanjutnya

Tutup

Bola

Ujian Kesetiaan Andik Vermansyah

28 Desember 2016   20:41 Diperbarui: 28 Desember 2016   21:21 307
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bola. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Akhir tahun ini menjadi tahun yang tidak mengenakkan bagi seorang Andik Vermansyah, gelandang mungil Timnas Indonesia yang bermain di Piala AFF Suzuki 2016. Cidera saat leg pertama final Piala AFF Suzuki kontra Thailand memaksanya absen dileg kedua yang digelar distadion Rajamangala, Bangkok. Andik pun harus melihat kenyataan Timnas kembali gagal menjadi jawara dikesempatan kelimanya dan menjadi penutup tahun yang kurang mengesankan tentunya.

Musim 2016 bersama klubnya Selangor FA pun Andik gagal memberika gelar sebagaimana yang diberikannya saat membawa ‘Reds Giants’, julukan Selangor FA menjadi juara Piala Malaysia dan runner up Liga Super Malaysia.Diajang Piala AFC 2016, Selangor FA gagal lolos kebabak 16 besar karena kalah dari wakil Filipina sedang diliga super Malaysia pun harus terlempar dari persaingan juara musim ini dan membuat Selangor FA hanya tampil dikompetisi domestik musim depan.

Situasi yang tentunya tidak diinginkan oleh klub peraih gelar Piala Malaysia terbanyak tersebut dan efeknya musim ini Selangor FA terancam gagal mengikuti Liga Super Malaysia alias ingin menarik diri dari liga Super Malaysia. Jika ini terjadi maka Selangor FA akan terdegradasi ke divisi bawahnya sebagaimana yang dialami Kelantan FA musim lalu karena masalah financial sehingga tidak mampu membayar gaji pemain asingnya.

“Tanpa kewangan, mungkin susah untuk kami teruskan. Kami harap tak sampai ke tahap itu tetapi kami mesti berusaha bagaimana sekalipun untuk bermain dalam liga tahun depan. Pun begitu, ia berbalik kepada kewangan kami. Kalau kewangan kami tidak mengizinkan,ada kemungkinan kami akan menarik diri daripada liga,” ungkap Presiden klub Selangor FA, Datuk Subahan Kamal tentang kemungkinan klubnya gagal mendapatkan kucuran dana 15 juta ringgit sebelum liga digelar awal Januari tahun depan.

Selangor FA sendiri dipastikan kehilangan beberapa pemain kuncinya termasuk juga pemain asing yang memperkuat klub tersebut musim sebelumnya.Tercatat Mauro Olivi, Ugo Ukah serta top skor musim Patrick Wleh sudah meninggalkan klub yang bermarkasi dibukit jalil tersebut. Lalu bagaimana dengan kapten tim, Andik Vermansyah? Andik yang ditransfer dari klub Persebaya 1927 masih akan bermain diklub Selangor FA karena masih terikat kontrak hingga musim depan.

“Tawaran banyak yang datang dari sesame klub Malaysia tapi saya tidak bisa menyebutkan klubnya. Hanya saja, saya belum ada rencana untuk pindah ke tim lain dan masih ingin tetap bermain di Selangor,” terang Andik Vermansyah sebagaimana yang dilansir bola.com

“Ya, kondisi di tim memang sedang sulit. Semoga situasinya bisa lebih baik buat tim dan segera ada solusi,” harap Andik lagi.

#SemangatAndik

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun