Mohon tunggu...
Achmad Suwefi
Achmad Suwefi Mohon Tunggu... Administrasi - pekerja swasta penggemar Liverpool, Timnas dan Argentina

You will never walk alone

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Timnas Indonesia Unggul atas Malaysia, tapi Kalah dari Vietnam dan Thailand

7 Mei 2014   02:34 Diperbarui: 23 Juni 2015   22:47 288
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
13993809581153868168

(Piala Asia Futsal 2014 di Vietnam / sumber : the-afc.com)

Piala Asia Futsal 2014 di Vietnam sudah memasuki babak knock out atau sistem gugur, delapan negara telah meloloskan dirinya ke babak delapan termasuk juga wakil ASEAN yang masih bertahan yaitu Thailand (finalis edisi 2012) dan juga tuan rumah Vietnam (runner up grup A). Praktis Timnas Indonesia dan Malaysia menjadi wakil ASEAN yang gagal lolos ke babak delapan besar.

Bagi Timnas Indonesia yang dilatih coach Andri Irawan, kegagalan lolos ke perempat final Piala Asia Futsal 2014 kembali meneruskan tradisi edisi-edisi sebelumnya dimana Indonesia belum mampu lolos ke babak delapan besar Piala Asia Futsal. Sayang memang di Piala Asia Futsal kali ini Indonesia berada di grup B bersama tim kuat Iran dan Australia yang mengalahkan kita di Piala AFF 2013 serta wakil Asia Timur, Cina.

Dua kekalahan dari Iran (1-5) dan Australia (0-5) serta menang atas Cina (4-3) menjadi raihan Andri Kustiawan dan kawan-kawan di Piala Asia Futsal kali ini, sekaligus mengantarkan mereka di posisi ketiga grup B dan terhindar dari posisi juru kunci grup. Dan overall melihat perkembangan negara ASEAN lainnya seperti Thailand, Vietnam dan Malaysia maka kita harus mengakui bahwa Vietnam dan Thailand lebih unggul.

(Catatan prestasi Timnas Indonesia dalam dua tahun terakhir)

Sebagai catatan penulis dalam dua tahun terakhir, maka Thailand tetap menjadi negara terkuat di ASEAN baik di level Sea Games maupun Piala AFF. Malah mereka mampu mencatatkan prestasi sensasional di Piala Asia Futsal 2012 (UEA) dengan menjadi finalis diajang dua tahunan tersebut walau akhirnya kalah dari Jepang di final. Dan di Vietnam kali ini, mereka pun lolos ke 8 besar dan akan berjumpa dengan lawan sama yang mengalahkan mereka di final 2012, Jepang.

Vietnam mencatatkan perkembangan signifikan sejak mendatangkan Sergio Tardelli (Italia) untuk mengembangkan kekuatan futsal di Vietnam. Hasilnya mereka meraih perak di Sea Games 2013 Myanmar, menjadi peringkat ketiga Piala AFF 2013 setelah mengalahkan Indonesia dan kini mereka sedang meraih prestasi tinggi di Piala Asia Futsal 2014 dirumah mereka.

Praktis hanya Malaysia yang mampu kita kalahkan dari segi prestasi sejak dua tahun terakhir, termasuk di Piala Asia Futsal 2014 dimana Malaysia hanya mampu menjadi juru kunci grup C yang dihuni Thailand, Lebanon dan Taiwan. Dan Timnas Indonesia harus terus meningkatkan kualitas permainannya untuk mampu meraih prestasi maksimal dimasa datang.

"Indonesia bekerja keras dan membuat sulit permainan kami. Itu bagus untuk futsal Asia dimana semua finalis sudah berkembang," ujar Jesus Candella pelatih Iran.

"Adalah bagus untuk Indonesia bermain dengan tim seperti Australia dan Iran dan kita akan bekerja keras dengan tim ini dimasa datang. Kami akan mencari pemain terbaik kedepannya. Kita akan membuat tim ini lebih baik dan berkembang kedepannya," lanjut coach Andri Irawan.
(Sumber : the-afc.com)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun