Mohon tunggu...
Achmad Suwefi
Achmad Suwefi Mohon Tunggu... Administrasi - pekerja swasta penggemar Liverpool, Timnas dan Argentina

You will never walk alone

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Maret Ini, Timnas Indonesia Menduduki Peringkat 167 FIFA dan Terbaik Keenam di ASEAN

9 Maret 2017   16:17 Diperbarui: 9 Maret 2017   16:36 511
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Timnas| Sumber: kabarbola.co.id

Seperti biasa diawal bulan FIFA selaku federasi sepakbola dunia merilis ranking anggotanya dan hari ini (9/3) kembali PSSI / Indonesia mengetahui perkembangan ranking FIFA setiap bulannya.Sempat turun karena sanksi FIFA hingga menembus ke-190 FIFA,kini paska terbentuknya PSSI baru pimpinan Letjen Edi Rahmayadi pelan-pelan Indonesia kembali merangkak naik dan menjauh dari ranking terburuk dalam sejarah ranking FIFA.

Paska dicabutnya sanksi FIFA,Timnas Indonesia jelang Piala AFF Suzuki 2016 melakoni beberapa ujicoba internasional dengan hasil positif saat jumpa Malaysia, Vietnam dan Myanmar.Mampu lolos kebabak final Piala AFF Suzuki 2016 walau akhirnya kalah aggregat 2-3 dari Thailand setidak mampu mengatrol posisi Indonesia diranking FIFA diawal tahun 2017 hingga menembus ranking ke- 173 FIFA setelah dua bulan sebelumnya menempati ranking ke- 179 FIFA.

Bagaimana dengan ranking FIFA Indonesia per Maret 2017?Akankah ada kenaikan sedangkan Timnas Indonesia tidak melakoni laga ujicoba internasional paska tampil di Piala AFF Suzuki 2016.Akumulasi poin yang diraih dalam setahun berjalan serta beberapa catatan laga ujicoba internasional menjadi bekal dalam meraih poin yang lebih baik dibanding bulan-bulan sebelumnya merujuk kepada aturan perhitungan poin yang diberlakukan FIFA.

Pergerakan ranking FIFA Indonesia dalam enam bulan terakhir: Februari ’17 (169 FIFA/ 123 poin), Januari ‘17 (173 FIFA/120 poin), Desember ’16 (171 FIFA/120 poin), November ’16 (179 FIFA/ 100 poin), Oktober (179 FIFA/ 93 poin), September (181 FIFA/ 89 poin) dan Agustus (191 FIFA/ 65 poin). Dan bulan Maret’17, Indonesia berhasil naik 2 tingkat yakni ke-167 FIFA dengan 123 poin, lumayan!

Dibulan Maret ini, Argentina dan Brazil tetap kuasai dua besar ranking FIFA.Sedangkan calon lawan ujicoba Timnas, Myanmar menjadi negara dengan penurunan poin terbesar yakni 30 poin (wah keuntungan besar nih untuk Indonesia) dan berefek pada penurunan ranking mereka yakni 13 tingkat.Bulan Februari tidak banyak laga yang digelar dimana hanya ada empat laga internasional FIFA yang digelar yang melibatkan Andora, San Marino, Meksiko, Jamaika, Honduras, kanada dan Bermuda. (Sumber)

Berikut Ranking FIFA per Maret dikawasan ASEAN :
1. Filipina                     : 124 FIFA/ 271 poin
2. Thailand                   : 127 FIFA/ 254 poin
3. Vietnam                   : 136 FIFA/ 222 poin
4. Malaysia                   : 161 FIFA/ 146 poin
5. Singapura                 : 163 FIFA/ 138 poin
6. Indonesia                  : 167 FIFA/ 123 poin
7. Myanmar                  : 172 FIFA/ 120 poin
8. Laos                         : 173 FIFA/ 116 poin
9. Kamboja                   : 173 FIFA/ 116 poin
10. Brunei Darussalam  : 184 FIFA/ 82 poin
11. Timor Leste.           : 194 FIFA/ 53 poin.

Sebenarnya seberapa penting sih ranking FIFA?Jawabannya menjadi penting saat ada even besar seperti Piala Asia hingga Piala Dunia dimana drawing yang dilakukan merujuk kepada ranking FIFA terakhir yang menjadi acuan.Semakin tinggi ranking FIFA maka posisi Indonesia akan menjadi tim unggulan dibanding harus menjadi tim non unggulan.Sedang sisi lainnya melihat kinerja PSSI dalam membentuk Timnas Indonesia yang terlihat dari hasilnya sehingga mampu berefek ke ranking FIFA setiap bulannya.

#AyoIndonesia

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun