Mohon tunggu...
Achmad Suwefi
Achmad Suwefi Mohon Tunggu... Administrasi - pekerja swasta penggemar Liverpool, Timnas dan Argentina

You will never walk alone

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Gelandang Serba Bisa Ini Menanti Status WNI dan Panggilan Timnas

13 Juli 2016   11:27 Diperbarui: 13 Juli 2016   12:48 246
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Hafal Indonesia Raya dan Pancasila, Gelandang Serba Bisa Ini Menanti Status WNI dan Panggilan Timnas

“Ya, saya ingin secepatnya mendapat status WNI. Saya juga ingin membela Timnas Indonesia ..”

Itulah ungkapan seorang Esteban Vizcarra, pemain Argentina kelahiran 11 April 1986 soal keinginannya menjadi WNI serta membela Timnas Indonesia. Seorang gelandang serba bisa yang bisa bermain sebagai perusak, playmaker hingga seorang gelandang serang.

Saat pemain yang berposisi sebagai gelandang tersebut bermain di Semen Padang, penulis mengikuti progress yang diperlihatkan selama berkompetisi di Indonesia. Dengan kemampuan skill yang dimiliki menjadi Esteban Vizcarra menjadi motor serangan ‘tim kabau sirah’ bersama dengan gelandang asal Korea Selatan, Lee Hyoung. Kemampuannya komplit baik sebagai gelandang bertahan maupun sebagai gelandang serang yang umpannya mampu memanjakan para pemain depan.

Kini pemain Argentina kelahiran Belen de Escobar tersebut bermain diklub kebanggaan Aremania , Arema Cronus yang tampil di Torabika Soccer Championship A. sejauh ini Esteban mampu mencetak empat disemua pertandingan yang dilakoninya bersama Arema Cronus. Diusia yang ke-30 pemain serba bisa kelahiran tersebut masih menjadi andalan pelatih Milomir Seslija untuk memperkuat lini tengah timnya dan Esteban sendiri memiliki harapan tentang statusnya sebagai WNI serta keinginan membela Timnas Indonesia.

“Tapi saya belum tahun karena masih menunggu proses naturalisasi itu selesai. Alangkah bahagianya kalau itu sudah saya dapatkan. Jangan salah ya, saya sudah lancar dan hafal lagu Indonesia Raya dan Pancasila,” ungkap Esteban Vizcarra yang berharap proses naturalisasinya berjalan lancar. (sumber wawancara Vizcarra dengan harian top skor).

Kebetulan pula Esteban Vizcarra pun memiliki isteri orang Indonesia yakni Resti Ayu yang berasal dari Bogor dan dikarunia seorang putera, Alex Roman sehingga membuatnya semakin mantap untuk menjadi WNI. Dan proses pengajuan menjadi WNI pun telah dilakukan oleh Esteben Vizcarra yang mulai bermain di Indonesia sejak 11 Oktober 2009 tersebut dan tinggal menunggu waktu saja untuk pengesahannya dari pemerintah Indonesia.

Profil singkat Esteban Gabriel Vizcarra :
TTL                             : Belen de Escobar, Argentina pada 11 April 1986
Karir Profesional           : Huracan (2005-08/ 40 kali main), Douglas Haig (2008-09/ 20), CD Salobrena (2009/ 12), Pelita Jaya (2009-10/ 30), Semen Padang (2010-15/ 122) dan Arema Cronus (2015-)
Prestasi                         : Semen Padang – Juara IPL 2011/12 dan Juara Indonesia Community Shield 2013.

Jika proses naturalisasi Esteban Vizcarra menjadi WNI berjalan lancar maka pemain serba bisa tersebut menyusul Victor Igbonefo, Greg Nwokolo hingga Stephano Lilipaly yang telah menjadi pemain naturalisasi serta memperkuat Timnas Indonesia. Pengalaman sembilan tahun dikompetisi sepakbola nasional tentunya menjadikan kemampuan Vizcarra tetap terasah.

Salam Sepakbola Nasional,
Wefi

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun