Tahun 2014 bisa jadi kurang mengkilap bagi seorang Lionel Messi dalam urusan raihan gelar bersama klub dan Timnas. Di Barcelona, musim ini Messi gagal memberikan tropi La Liga dan Liga Champions. Sedang di Piala Dunia 2014 Brazil walau menjadi MVP turnamen 4 tahunan tersebut, tapi Messi hanya mampu membawa Argentina menjadi runner up usai kalah 0-1 dari Jerman lewat perpanjangan waktu.
Walau begitu, Lionel Messi yang telah meraih 4 gelar Balon d'Or serta 3 kali sepatu emas mampu menorehkan prestasi pribadi di La Liga dan Liga Champions dalam urusan mencetak gol. Tahun 2014 Messi mampu melewati torehan 251 gol milik legenda Bilbao, Telmo Zarra. Sedangkan di Liga Champions, Messi mencetak 75 gol yang sekaligus melewati rekor gol milik striker Madrid, Raul Gonzalez.
Kini harapan baru di 2015 layak diapungkan pemain yang telah meraih 3 Liga Champions dan 6 juara La Liga tersebut. Kembali merajai La Liga dan Liga Champions musim ini tetapi juga menabung gol demi gol untuk menambah rekening golnya untuk Barcelona di La Liga. Dengan 257 gol yang sejauh ini dicetaknya, Messi masih memiliki tantangan berat untuk menjadi raja gol kompetisi Eropa yang tersisa 18 legenda dan 147 gol untuk dilampauinya.
Nama-nama tenar seperti legenda Hamburg SV, Uwe Seeler yang mencetak 404 gol dari 476 laga bersama klubnya. Lalu ada Gerd Muller yang mencetak 365 gol bersama Muenchen, Eusobio dengan 319 gol untuk Benfica memang butuh waktu untuk melampauinya. Dan berikut daftar 18 Legenda para raja gol kompetisi Eropa :
1. Uwe Seeler / Bundesliga - 404 gol
2. Gerd Muller / Bundesliga - 365 gol
3. Jimmy Greaves / Liga Inggris - 357 gol
4. Ottmar Walter / Bundesliga - 336 gol
5. F Peyroteo / Liga Portugal - 330 gol
6. Eusobio / Liga Portugal - 319 gol
7. Fernando Gomes / Liga Portugal - 318 gol
8. Steve Bloomer / Liga Inggris - 317 gol
9. Dixie Dean / Liga Inggris - 310 gol
10. Delio Onnis / Liga Perancis - 299 gol
11. Max Mori / Bundesliga - 294 gol
12. Jose Aguas / Liga Portugal - 290 gol
13. Gordon Hodgson / Liga Inggris - 287 gol
14. Alan Sharer / Liga Inggris - 283 gol
15. Silvio Piola / Liga Italia - 274 gol
16. Fritz Walter / Bundesliga - 273 gol
17. Klaus Fischer / Bundesliga - 268 gol
18. Nene / Liga Portugal - 262 gol
19. Nat Lofthouse / Liga Inggris - 257 gol
19. LIONEL MESSI - 257 gol.
Dengan sekarang telah mencetak 15 gol untuk Barcelona dalam 16 pertandingan yang telah dilalui di La Liga musim ini. Jika konsisten selalu mencetak disisa 22 laga La Liga maka Messi yang mulai tampil ditim utama Barcelona sejak 2004 bisa mencetak total 280 gol diakhir musim. Artinya Lionel Messi bisa melampaui rekor legenda liga Italia, Silvio Piola (274 gol) dan Alan Sharer (liga Inggris - 260 gol) atau duduk di 15 besar raja gol Kompetisi Eropa.
Sedangkan jika ingin menjadi raja Eropa dalam urusan gol (Uwe Seeler - 404 gol) maka diperlukan 5 musim lagi, itupun dengan syarat mencetak minimal 30 gol tiap musimnya. Sebuah tantangan yang berat bagi pemain 27 tahun tersebut yang juga santer dihubungkan dengan Chelsea tersebut.
Sanggup Leo Messi? Biarkan waktu yang akan menjawab usaha Messi menjadi raja gol di benua Eropa.
Salam Sepakbola,
Wefi
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H