Mohon tunggu...
Wayudin
Wayudin Mohon Tunggu... Guru - Pengabdian tiada henti

Seorang guru SMP swasta di kota Medan,tertarik dengan fenomena kehidupan masyarakat dan tak ragu untuk menyuarakan pendapatnya

Selanjutnya

Tutup

Financial

Rumah Idaman dalam Genggaman bersama SiKasep

10 Juni 2020   23:08 Diperbarui: 17 Juni 2020   00:37 318
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tampilan awal SiKasep (dokpri)

Rumah merupakan salah satu kebutuhan primer yang menjadi idaman dari setiap keluarga. Akan tetapi dengan kecenderungan harga rumah yang semakin meningkat setiap tahunnya, muncul kekhawatiran bahwa sebagian masyarakat, terutama kalangan masyarakat yang berpenghasilan rendah (MBR) tidak akan mampu memenuhi impiannya untuk memiliki rumah idaman yang selama ini telah didamba-dambakan.  

Dengan harga rumah yang semakin meningkat, tentu saja akan membutuhkan uang muka (DP) dalam jumlah yang cukup besar bila ingin mendapatkan cicilan ringan setiap bulannya.

Sebaliknya, bila ingin mendapatkan hunian dengan uang muka yang rendah, maka bersiap-siaplah menanggung cicilan perbulan yang lebih besar. Memilih bank yang menyediakan pembiayaan sesuai dengan keinginan kita seringkali menjadi kendala tersendiri. 

Jika pihak bank tidak bekerja sama dengan pihak pengembang rumah yang kita idamkan, maka kita harus pontang-panting dalam mengurus semua administrasi dan itupun tidak menjamin bahwa permohonan kita akan disetujui sementara untuk pilihan bank yang bekerja sama dengan pihak pengembang seringkali terbatas dan tidak sesuai keinginan kita.     

Masalah lainnya adalah ketika tabungan telah terkumpul, justru Covid-19 melanda negara kita sehingga segala aktivitas harus dilakukan dari rumah. Hal ini tentu saja menghambat masyarakat untuk segera memiliki hunian idamannya. 

Bagaimana tidak, segala proses menggapai impian tersebut selama ini harus dilakukan secara langsung di lapangan, mulai dari melihat lokasi perumahan sampai pada proses mengajukan pinjaman ke bank. Bisa-bisa, gara-gara pandemi yang berkepanjangan, impian untuk memiliki rumah idaman harus ditunda untuk sementara waktu.

Yang ditakutkan adalah begitu pandemi selesai, harga rumah sudah kembali melonjak sehingga tabungan yang sebelumnya telah terkumpul, sekarang tidak lagi mencukupi untuk menjemput sang rumah impian. Ujung-ujungnya kita harus kembali bersabar sembari menabung lagi.

Nah, untuk mencegah terjadinya hal-hal tadi, maka SiKasep siap membantu kita yang sudah lama ingin memiliki rumah sendiri. SiKasep adalah Sistem Informasi KPR Sejahtera FLPP yang kini hadir berupa aplikasi yang dapat kita unduh di ponsel pintar android. 

SiKasep yang diluncurkan pada 19 Desember 2019 lalu telah berhasil memikat masyarakat yang terlihat dari tingginya animo masyarakat untuk mengakses aplikasi ini. 

Dengan memiliki SiKasep dalam ponsel kita, proses mencari rumah kini berada dalam genggaman tangan dan dapat kita lakukan di mana saja bahkan tanpa meninggalkan rumah sekalipun. Jadi, sembari mematuhi anjuran pemerintah untuk beraktivitas dari rumah, mencari rumah bahkan hingga mengetahui status pengajuan KPR pun dapat dilakukan dari rumah dengan tetap menjalankan protokol kesehatan selama masa pandemi Covid-19.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun