Sebagai seorang yang baru belajar untuk menulis, saya membutuhkan inspirasi untuk terus menghasilkan tulisan. Tempat menulis yang nyaman bisa menjadi faktor pendukung. Tadi sore, saya pun mengunjungi salah satu tempat makan yang baru dibuka, Warung Pickers Om Bule. Warung makan ini berada di Jalan Gandaria I No 96, tidak jauh dari Kampus UHAMKA Limau. Dan kebetulan tidak jauh juga dari tempat saya tinggal, hanya sekitar lima menit jika naik motor. Kalau jalan kaki, cukup 10 menit.
Saat pertama kali memasuki warung makan ini, saya melihat sekeliling ruangan yang dipenuhi barang-barang vintage alias jadul. Ada radio jadul, botol jadul, jam jadul, telepon jadul, motor jadul, piring jadul dan masih banyak lagi. Tempat yang unik, dan sepertinya cocok menjadi tempat tongkrongan untuk menulis. Bagi yang suka foto-foto, tempat ini juga menarik.
Â
Bagi yang tidak ingin kenyang-kenyang, disini juga tersedia rotibakar. Saya sendiri memesan roti bakar kacang cokelat. Campuran keduanyamerupakan perpaduan yang khas. Rotinya juga tebal. Untuk minumnya saya mencoba kopi susu om bule dan kopi viet frip. Bagi yang suka manis, saya sarankan memilih kopi susu om bule, bagi yang suka agak sedikit pahit, kopi viet frip cukup pas dilidah. Bagi yang tidak suka kopi, disini juga tersedia berbagai varian susu, teh, dan tidak lupa air mineral. Selain itu disini juga ada camilan pasar. Jadi bagi yang pingin makan kue pasar, tersedia juga disini.
Harga makanan disini tidak menguras kantong. Mahasiswa kos-kosan yang suka ngirit, masih bisa jajan disini. Cuman masukan dari saya, di tempat ini bangkunya panjang-panjang yang bisa muat 3-4 orang. Kalau bisa berikan tambahan bangku yang kecil-kecil, supaya kalau ada yang datang cuman berdua, bisa lebih nyaman. Â Kemudian untuk aneka kue pasarnya bisa lebih beraneka ragam lagi, mungkin ada kue pancong, kue rangi, dan sebagainya.
Ini saya upload foto-foto saya mengunjungi Warung Pickers. Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H