Mohon tunggu...
Upadana
Upadana Mohon Tunggu... Editor - Pelajar

Suka menulis hal - hal random sesuai mood.

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Tips Foto Pakai Kamera HP yang Harus Diketahui Setiap Orang

17 Maret 2023   10:05 Diperbarui: 17 Maret 2023   10:16 487
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sebelum zaman smartphone, biasanya kita mengambil foto yang bagus harus dengan menggunakan kamera yang berat dan tidak praktis serta proses yang begitu melelahkan. Namun, kini sudah sangat mudah untuk mengambil foto yang bagus dengan kamera HP dan tidak memerlukan kamera mewah dan mengeditnya di komputer.

Sudah banyak merk - merk hp yang memberikan fasilitas kamera yang memberikan hasil foto keren dengan harga yang terjangkau. Tapi jangan salah, mengambil foto yang bagus dengan kamera Hp tidak asal jepret saja. Karena ada tips untuk menghasilkan foto yang bagus meski menggunakan kamera smartphone, mau tau?

Dikutip dari Malas.id, berikut ini tips fotografi pakai kamera Hp yang harus diketahui semua orang agar hasil jepretan makin bagus :

1. Gunakan Gridlines

Salah satu cara terbaik untuk meningkatkan hasil foto pada kamera HP adalah mengaktifkan Grid pada kameramu. Fitur ini merupakan garis - garis pada layar kamera hp yang membantu kamu mengaplikasikan teknik fotografi rule of thirds.

Dengan teknik tersebut, kamu akan mendapatkan hasil foto yang seimbang, sejajar dan memungkinkan penikmat hasil fotomu berinteraksi secara alami.

2. Atur Fokus Kamera HP

Hampir semua kamera bawaan hp saat ini secara otomatis fokus pada benda yang ada di depan frame, tapi tidak semua foto yang kamu ambil memiliki subjek yang jelas. Untuk menyesuaikan dimana kamu ingin fokuskan, buka aplikasi kamera lalu kamu tap layar dimana kamu ingin fokuskan.

3. Gunakan Mode HDR

High Dynamic Range atau HDR merupakan fitur pada sebuah aplikasi kamera yang membantu kamu untuk menyeimbangkan elemen terang dan gelap dalam sebuah foto dengan kontras yang tinggi. Fitur ini bisa kamu gunakan untuk memberikan kesan yang lebih kreatif dan menghasilkan gambar yang terlihat mirip dengan apa yang kamu lihat dengan mata.

Fitur ini sangat berguna ketika kamu sulit mendapatkan pencahayaan yang sempurna pada area yang terang dan gelap.

4. Manfaatkan Cahaya Alami

Sangat sulit menemukan hasil foto di HP yang bagus yang diambil menggunakan Flash, Seringkali flash membuat fotomu terlihat terlalu terang, mengubah warna secara negatif dan membuat subjek terutama manusia terlihat makin pudar.

Nah, solusinya kamu bisa memanfaatkan sumber cahaya alami yang bisa ditemukan, bahkan setelah gelap. Hal ini akan memberikan kamu kesempatan untuk bermain dengan bayangan.

5. Pegang HP dalam Keadaan Diam

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun