Mohon tunggu...
Warta Mataram
Warta Mataram Mohon Tunggu... Wiraswasta - Profil Warta Mataram

Portal Informasi Berita Kota Mataram dan sekitarnya, dikemas dengan layout dan bahasa yang menarik serta enak dan nyaman untuk dibaca. Warta Mataram bersegmen segala usia dan segala latar belakang demografi.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Paprika.Co Sukses Gelar Lombo'land Music Beach Camp Festival

26 September 2022   06:32 Diperbarui: 26 September 2022   06:43 246
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Alffy Rev mengguncang panggung Lombo'land Fest. Source: LombokMagz.com

Beberapa waktu lalu Lombok sempat dihebohkan dengan hadirnya sebuah event dengan kombinasi music, camp & nature. Sebenarnya event dengan konsep seperti ini sudah biasa digelar di beberapa daerah di Indonesia, namun menjadi heboh karena ini pertama kali digelar di NTB.

Paprika.Co sebuah event organizer yang berhasil membuat konsep Beach Camp Festival yang tidak hanya pertama di NTB, namun juga di Indonesia yaitu Lombo'land Fest. Event yang bertemakan camp, nature, love and fun ini digelar selama dua hari di The Kayana Beach, Lombok Utara.

Lombo'land Fest digelar pada tanggal 3-4 September lalu, menghadirkan banyak artis lokal dan ibu kota. Bagi anda yang terlewat event ini gak perlu khawatir, karena Lombo'land Fest akan digelar setiap tahun di tempat-tempat berbeda.

Event Lombo'land Fest dapat anda jadikan referensi festival yang menghadirkan berbagai genre musik, mulai dari Pop, Jazz dan lainnya. Selain itu panitia juga menyediakan tenant-tenant bazaar yang menyediakan produk-produk lokal dan khas Pulau Lombok.

Camp, Nature, Love and Fun

Sesuai dengan tema yang diusung, Lombo'land Fest tak hanya menampilkan aksi dari para musisi di atas panggung. Ada acara santai seperti coffee time, party, outdoor games dan juga acara lainnya yang mampu membuat pengunjung makin bahagia.

Selain itu, pihak penyelenggara juga menyediakan fasilitas camp bagi yang mengambil tiket terusan. tak sedikit pengunjung yang terhipnotis karena tak hanya menikmati alunan musik dari para musisi tanah air tapi juga menikmati keindahan alam Pulau Lombok.

Beberapa musisi yang hadir antara lain Joy Fernando, Ary Juliant Badjigur, Blue Grass, Abhy Summer, Vloistof Band, Javacoustik, Chandra Irawan Ethnic Group, Dere, Adithia Sofyan, Ardhito Pramono, Nidji, Alffy Rev, Cakra Khan, dan DJ Gitok.

Pada hari pertama, Group Band Nidji berhasil melakukan aksi panggung yang memukau para penonton. Tak hanya itu, Ubay si vokalis juga begitu atraktif dan mampu berinteraksi dengan penonton melalui lirik lagu yang sudah tak asing di telinga kita. Selain itu, ada juga penampilan keren dari Alffy Rev yang sukses dengan sekuel Wonderland Indonesia 2 yang berjudul The Sacred Nusantara.

Sementara itu di hari kedua, nama-nama beken seperti Cakra Khan dan juga Ardhito Pramono berhasil membuat penonton untuk ikutan bernyanyi. Band-band lokal seperti Vloistof, Bhavana Ethnic Group, Abhy Summer dan Adhitia Sofyan juga tak kalah serunya. Event hari kedua ini ditutup oleh aksi menawan dari DJ Gitok.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun