Mohon tunggu...
Warta Borneo
Warta Borneo Mohon Tunggu... Penulis - Redaktur

Penyedia Publikasi Berita Instansi Pemerintah

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Tinjau Lapas dan Bapas Tarakan, Kakanwil dan Karoren Pastikan Keamanan dan Kesehatan WBP

21 Juni 2024   22:04 Diperbarui: 21 Juni 2024   22:20 79
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tarakan -- Kepala Kantor Wilayah Gun Gun Gunawan bersama dengan Kepala Biro Perencanaan Ida Asep Somara melakukan kunjungan pada Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan di Kota Tarakan, Kalimantan Utara. Kegiatan ini dilaksanakan pada Jumat (21/06/2024) guna memastikan sarana dan prasarana yang tersedia di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) dan Balai Pemasyarakatan (Bapas) di Tarakan telah memadai dalam rangka memberikan Pelayanan Publik.
             
Kesempatan pertama dalam kegiatan tersebut Kakanwil bersama Karo Perencanaan melakukan kunjungan ke Lapas Kelas IIA Tarakan. Setiba dilokasi, Kakanwil dan Karo Perencanaan disambut hangat oleh jajaran Lapas Kelas IIA Tarakan dan selanjutnya melakukan pengecekan di setiap sudut area Blok Hunian, khususnya terhadap sarpras yang dimiliki oleh Lapas Kelas IIA Tarakan. "Saya berharap seluruh pegawai yang bertugas di Lapas Kelas IIA Tarakan senantiasa melakukan pemeliharaan terhadap sarpras yang kita dimiliki, sehingga dapat memastikan keamanan disetiap area Lapas," jelas Ida Asep Somara.    

Photo by Humas Kanwil Kumham Kaltim
Photo by Humas Kanwil Kumham Kaltim
Kakanwil dan Karo Perencanaan juga menyempatkan untuk melakukan peninjauan terhadap fasilitas pelayanan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang terdapat di Lapas Kelas IIA Tarakan diantaranya dapur dan blok hunian WBP. Kakanwil menginstruksikan kepada seluruh petugas untuk memastikan bahwa seluruh Hak Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) senantiasa terpenuhi secara optimal, termasuk pelayanan kesehatan dan kebutuhan makanan yang diberikan kepada WBP, "Jangan sampai ada Hak WBP yang terabaikan, pastikan semua WBP dalam keadaan sehat dengan didukung makanan yang bergizi dan juga tetap melakukan deteksi dini pada setiap Blok Hunian, agar kita dapat meminimalisir gangguan keamanan dan ketertiban," tegas Gun Gun Gunawan.    
Setelah kunjungan pada Lapas Kelas IIA Tarakan berakhir, selanjutnya Kakanwil dan Karo Perencanaan berkunjung ke Bapas Kelas II Tarakan. Dalam kunjungan di Bapas Kelas II Tarakan, Kakanwil bersama dengan Karo Perencanaan menyapa seluruh petugas dan juga melakukan pengecekkan sarana dan prasarana pada ruang layanan dan ruang kerja untuk memastikan seluruh perangkat pelayanan telah sesuai dengan regulasi yang berlaku dan dapat menunjang pelayanan publik yang diberikan oleh Bapas kepada masyarakat di wilayah kerjanya.

Photo by Humas Kanwil Kumham Kaltim
Photo by Humas Kanwil Kumham Kaltim

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun