Mohon tunggu...
Hendra Wardhana
Hendra Wardhana Mohon Tunggu... Administrasi - soulmateKAHITNA

Anggrek Indonesia & KAHITNA | Kompasiana Award 2014 Kategori Berita | www.hendrawardhana.com | wardhana.hendra@yahoo.com | @_hendrawardhana

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Melancong ke Krebet, Menyimak Kreativitas yang Subur di Perbukitan Kapur

12 November 2022   19:37 Diperbarui: 12 November 2022   19:51 807
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Desa Wisata Krebet (dok.pribadi).

Memotong bahan baku untuk Batik Kayu (dok.pribadi).
Memotong bahan baku untuk Batik Kayu (dok.pribadi).
Kini, banyak warga Krebet dan sekitarnya menekuni pembuatan Batik Kayu sebagai penggerak roda ekonomi. Roda yang akhirnya juga menggerakkan denyut wisata di Krebet.

Sejumlah sanggar kerajinan Batik Kayu berdiri di Krebet. Semuanya dikembangkan oleh warga setempat. Di sanggar-sanggar tersebut kita bisa menyaksikan semua tahap pembuatan Batik Kayu mulai dari penyiapan dan pemotongan bahan baku kayu, pembuatan motif, membatik, pewarnaan, hingga pengemasan produk Batik Kayu yang siap dipasarkan.

Batik Kayu (dok.pribadi).
Batik Kayu (dok.pribadi).

Wisatawan juga bisa mendapatkan pengalaman membuat batik kayu sendiri. Kita akan mengetahui bahwa batik kayu dibuat dengan cara yang hampir sama dengan batik tulis di atas kain. Canting dan malam digunakan untuk menorehkan motif batik di atas kayu.

Ketelitian dan konsentrasi sangat dibutuhkan, terutama saat pewarnaan. Sebab pewarnaan Batik Kayu tidak dilakukan dengan pewarna alami. Jenis dan bentuk potongan kayu juga mempengaruhi penyerapan warna. Bisa dikatakan setiap Batik Kayu yang dihasilkan di Krebet merupakan hasil kreativitas yang penuh perhitungan dan kecermatan tinggi.

Kreasi Batik Kayu dari Krebet (dok.pribadi).
Kreasi Batik Kayu dari Krebet (dok.pribadi).

Selain mengunjungi sanggar, datang ke rumah-rumah warga Krebet juga menarik. Sebab beberapa pengrajin memanfaatkan bagian rumahnya seperti teras untuk memproduksi aneka jenis Batik Kayu.

Tak usah canggung untuk bertamu. Jika sedang tidak sibuk, mereka akan senang bercerita tentang Batik Kayu yang telah dibuat.
Kita pun akan tahu betapa beragamnya Batik Kayu yang telah dihasilkan dari tangan-tangan kreatif warga Krebet. Mulai dari topeng, wayang, patung, peralatan makan, aneka wadah, bingkai foto, hingga aksesoris seperti gelang. Bahkan, papan dan bidak catur pun telah diubah tampilannya menjadi Batik Kayu oleh warga Krebet.

Dukungan Banyak Pihak

Agar semakin berkembang dan berkelanjutan, pariwisata di Krebet perlu didukung dengan kolaborasi banyak pihak. Apalagi potensi budaya dan kreativitas lokal sangat strategis untuk menggerakkan kembali ekonomi yang sempat terdampak pandemi Covid-19.

Masyarakat setempat dan pengelola perlu terus berinovasi dalam menggerakkan dan menyajikan daya tarik desa wisata. Pemerintah punya peran dalam menyediakan dukungan anggaran, fasilitas dan promosi. Begitu pula pengusaha atau sektor swasta bisa berinvestasi dan mendorong pengembangan potensi lokal.

Sejalan dengan itu, Festival Kreatif Lokal yang digagas Adira Finance bisa menjadi katalisator untuk keberlanjutan kreativitas yang telah tumbuh subur di Krebet.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun