[caption id="attachment_350761" align="aligncenter" width="567" caption="Deretan gembok terpasang dan terkunci pada "Gembok Cinta" di kawasan Nol Kilometer, Malioboro, Yogyakarta."][/caption]
Karena cokelat sudah biasa. Setangkai atau mungkin satu pot bunga mawar pun tak lagi istimewa. Apalagi makan malam bersama, semua pernah melakukannya. Tapi di hari kasih sayang apa pun terasa bermakna jika berdua.
[caption id="attachment_350763" align="aligncenter" width="531" caption=""Digital Heart" alias "Gembok Cinta" sejak akhir tahun 2014 menjadi ikon baru Malioboro."]
[caption id="attachment_350764" align="aligncenter" width="527" caption="Gembok Cinta, sebuah "Monumen" yang mungkin akan menjadi saksi akankah janji setia ditepati atau teringkari."]
[caption id="attachment_350854" align="aligncenter" width="518" caption="Seorang melintas di belakang Gembok Cinta pada Senin sore (9/2/2015)."]
Valentine sudah di depan mata. Hari kasih sayang ini pasti telah dinanti banyak orang yang meyakininya sebagai momen spesial untuk menunjukkan kembali perasaan atau sekadar menegaskan lagi komitmen bersama pasangan. Bagi mereka yang ada di Yogyakarta atau sedang berkunjung ke kota ini di saat Valentine tiba, “Gembok Cinta”di titik Nol Kilometer bisa menjadi medium menarik untuk menandai perjalanan cintanya dengan cara yang romantis di Hari Valentine nanti.
[caption id="attachment_350855" align="aligncenter" width="560" caption=""Sampai nanti jiwa ini untukku. bukan hanya sumpahku tuk selalu denganmu""]
[caption id="attachment_350857" align="aligncenter" width="522" caption=""Sayang walau bulan tak bercahaya, cintaku selalu dalam jiwa di lubuk hati terdalam""]
“Gembok Cinta” adalah karya seni instalasi luar ruang karya I Made Arya Palguna yang sejak akhir tahun 2014 lalu menghuni ujung kawasan Malioboro,tepatnya di sisi selatan Istana Negara Gedung Agung dan bersisian dengan Monumen Batik. Bukan semata karena tempatnya yang populer dan strategis Gembok Cinta diletakkan di tempat tersebut. Menurut cerita, di tempat itulah sang pembuatnya pertama kali bertemu dengan belahan jiwa yang kini menjadi pendamping hidupnya. Namun karena letaknya ada di jantung Kota Yogyakarta, Gembok Cinta juga bisa dimaknai sebagai simbol keterbukaan hati masyarakat Yogyakarta bagi setiap orang yang menginjak tanahnya. Yogyakarta yang istimewa dan penuh cinta, begitulah kira-kira makna universal Gembok Cinta.
[caption id="attachment_350766" align="aligncenter" width="504" caption=""Takkan pernah ku mencari cinta selain dari kekasihku, selalu kumiliki hasrat tetap untuk jadi kekasihmu""]
[caption id="attachment_350769" align="aligncenter" width="378" caption=""Tak pernah kukira tergugat janjku dan janjimu""]
Oleh sang pembuatnya karya unik ini sebenarnya diberi nama “Digital Heart”. Namun karena bentuknya yang menyerupai “jantung hati”, simbol yang biasa digunakan sebagai tanda cinta, maka nama Gembok Cinta punlebih dikenal. Beberapa bulan terpasang, Digital Heart kini menjadi tempat sejumlah pasangan mengabadikan jejak kebersamaan mereka.
Gembok Cinta terbuat dari beberapa lempeng besi dan baja berukuran panjang 4 meter dan tinggi sekitar 3 meter. Sebagian besar permukaannya berwarna coklat, hanya sebagian kecil yang diberi warna hijau dan merah serta dibuat agak menonjol. Permukaan Gembok Cinta juga dipenuhi lubang yang memungkinkan ribuan gembok terpasang dan terkunci.
[caption id="attachment_350852" align="aligncenter" width="547" caption="Gembok Cinta membuat suasana Nol Kilometer di ujung Malioboro semakin hangat dan romantis."]
[caption id="attachment_350853" align="aligncenter" width="340" caption="Sebuah gembok terkunci terukir sepasang nama menyiratkan janji setia."]
[caption id="attachment_350858" align="aligncenter" width="547" caption="Gembok Cinta dan puluhan janji setia, waku akan menjawabnya."]
Saat ini lebih dari 40 gembok beraneka warna dan ukuran telah terkunci di Gembok Cinta. Seakan mengekspresikan janji setia pemasangnya, hampir di semua gembok tersebut tertera tulisan sepasang nama manusia. Ada yang ditulis langsung menggunakan spidol, namun ada juga menuliskannya pada secuil kertas berlapiskan selotip.