Komisi Pemilihan Umum  (KPU) Indramayu, pada Kamis, 09 Januari 2025 mengesahkan pasangan nomor urut 02 Lucky Hakim - Syaefudin sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Indramayu terpilih.
Bertempat di gedung PGRI Indramayu, bersama 31 Â Panitia Pemilih Kecamatan (PPK) KPU ndramayu melaksanakan rapat pleno terbuka. Jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FORKOPIMDA) Indramayu nampak terlihat hadir.
Dalam rapat pleno menghasilkan Keputusan KPU Kabupaten Indramayu Nomor 4 Tahun 2025 Tentang Penetapan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Indramayu Terpilih Kabupaten Indramayu Tahun 2024.
Pasangan nomor urut 2 pada pilkada yang dilaksanakan 27 November 2024 mendapatkan suara terbanyak, yakni sebanyak 602.286 atau 67,61 persen.
Dengan perolehan suara terbanyak Laucky Hakim - Syaefudin sah menjadi bupati dan wakil bupati kabupaten indramayu.Â
Seusai rapat pleno selesai dirinya menyampaikan keawak media "bahwa kemenangan ini, bukan kemenangan lucky hakim - syaefudin tapi kemenangan bersama rakyat indramayu."
Dengan membawa Tagline Beberes Dermayu dimasa kampanye, "untuk saat ini kita fokus membenahi indramayu bersama - sama, membutuhkan seluruh stakeholder untuk bersama beberes dermayu". lanjutnya
Beberes merupakan bahasa asli indramayu yang artinya, membenahi, membereskan, semenetara kata  dermayu memiliki arti daerah Indramayu.
Wakil bupati terpilih Syaefudin menambahkan "saat ini, tidak ada lagi 01, 02,03 yang ada indramayu harus lebih baik" ucapnya.
"yang sudah baik kita tingkatkan, yang kurang baik kita perbaiki" sambung syaefudin.