Tenaga kerja sebagai sumber utama dalam perkembangan pada suatu negara demi mendorong percepatan stabilitas ekonomi. Secara konseptual, peningkatan daya saing tenaga kerja sebenarnya merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari pembangunan sumber daya manusia (SDM) (World Bank, 2010). Maka daya saing SDM sangatlah menentukan faktor kesejaterahan dan kemakmuran wilayah, dan juga klasifikasi tenaga kerja antaranya pendidikan dan keterampilan maupun pekerja keras tidak terdidik dan terlatih menentukan penyerapan lapangan pekerjaan, pemerintah ikut bertanggung jawab dalam pengembangan SDM salah satu langkah mengatasi permasalahan lain yang serius yakni angka pengganguran yang tinggi.
Di Indonesia jumlah angkatan kerja berdasarkan Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) pada Agustus 2022 sebanyak 143,72 juta orang, naik 3,57 juta orang dibanding Agustus 2021. Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) naik sebesar 0,83 persen poin. Hal ini mengalami peningkatan cukup baik dalam lapangan kerja, penyerapan tenaga kerja yang signifikan disebabkan mulai menurunnya Pandemi Covid-19 selama dua tahun belakang, dan anjuran pemerintah yang sudah bisa bekerja secara normal, perusahaan berskala besar mampu bekerja dengan fleksibel kembali. Walapun begitu masih banyak angkatan kerja belum terserap atau mengganggur berbagai faktor menjadi penyebab diantaranya :
- Mencari pekerjaan, tetapi sebelumnya pernah bekerja atau mencari pekerjaan untuk pertama kalinya.
- Mereka yg bekerja pada saat pencacahan sedang menganggur & berusaha mendapatkan pekerjaan
- Mereka yg dibebas-tugaskan & sedang berusaha mendapatkan pekerjaan.
- Setengah menganggur (underemployment) adalah  suatu keadaan yang berada diantara kesempatan kerja penuh (fully employment) dengan sama sekali nganggur (open employment).
Sebagai contoh Pemerintah Kabupaten Pasuruan yang mampu menekan Persentse pengangguran, menurut data Dinas ketenagkerjaan (Disnaker) dalam dua tahun terakhir tingkat pengangguran terbuka (TPT) yang berpenduduk sekitar 1,6 juta jiwa menurun dari tahun 2020 dengan 6,24 persen, lalu 2021 dengan 6,03 persen, dan 2022 menjadi 5,91 persen.Â
Upaya pemerintah dengan gencar memberikan pelatihan baik Soft skill,Hard Skill, penyuluhan, seminar dll salah satu program pemerintah pusat meningkatkan SDM masyarakat melalui penguatkan vokasi, ini adalah bentuk nyata demi menekan angka pengangguran. Angktan kerja dapat meningkatkan kompetensi melalui pemanfaatan Balai Latihan Kerja (BLK), dan juga adannya digitalisasi yang pesat membuat pemerintah bergerak cepat dengan menfasilitasi tentang informasi lowongan kerja yang dapat diakses pada website layanan antarkerja online, Yakni laman www.siapkerja.kemnaker.go.id.
Dalam hal ini maka point penting berada pada pemerintah sebagai jembatan penting untuk meningkatkan kualitas SDM Â yang juga mempengaruhi naik turun ekonomi Indonesia, era digitaisasi mendorong percepatan kualitas SDM menyebar berbagai sektor diantaranya informal, Namun demikian tingkat resiko tinggi pula mulai dari hasil pendapatan yang tidak menentu, tidak memiliki perlindungan social, jam kerja diluar batas wajar, dan kesehatan psikologi terganggu. Pemerintah perlu mengawasi dan menindak tegas kepada perusahaan yang tidak memperhatikan Hak tenaga kerja sesuai UUD 1945 dalam pasal 27 ayat 2 yang berbunyi "Tiap- tiap warga Negara berhak atas pekerjaan dan penghidupan yang layak bagi kemanusiaan".
Referensi :
I. M. (2023). Penduduk Pekerja dan Angkatan Kerja dan Permasalahan Ketenagakerjaan Indonesia. Sidoarjo.
L. A. (2016). MEMBANGUN DAYA SAING TENAGA KERJA INDONESIA MELALUI. JURNAL KEPENDUDUKAN INDONESIA, 2-6.
R. F. (2023, maret 18). Radarbromo. Retrieved from https://radarbromo.jawapos.com/daerah/pasuruan/18/03/2023/klaim-jumlah-pengangguran-terus-berkurang-di-kab-pasuruan/2/
R. M. (2022, November 30). Retrieved from dataindonesia.id: https://dataindonesia.id/sektor-riil/detail/mayoritas-tenaga-kerja-ri-dari-sektor-informal-pada-agustus-2022
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H