Mohon tunggu...
Wahyu Putra
Wahyu Putra Mohon Tunggu... Jurnalis - Freelance
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Saya memiliki hobi mengambil gambar dan mengolah gambar tersebut menjadi tulisan yang dapat dinikmati oleh masyarakat

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Polres Parepare Sembelih 9 Hewan Kurban dan Didistribusikan ke Masyarakat

17 Juni 2024   20:04 Diperbarui: 17 Juni 2024   20:14 83
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

PAREPARE - Kapolres Parepare AKBP Arman Muis bersama jajarannya melakukan qurban di Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah Tahun 2024 Masehi dengan jumlah 9 ekor sapi qurban.

Penyembelihan hewan qurban itu dipusatkan di halaman Mako Polsek Ujung Polres Parepare Jalan Lasiming, Kelurahan Ujung Bulu, Kecamatan Ujung, Kota Parepare, Senin (17/06/2024)

Pelaksanaan qurban itu merupakan kegiatan tahunan Polres Parapare dan jajarannya, selain didistribusikan ke keluarga besar polres Parepare, juga di salurkan kepada masyarakat sekitar asrama dan beberapa tempat yayasan sosial serta pantai asuhan yang ada di Kota Parepare.

"Mementum ini dilaksanakan sudah menjadi agenda tahunan Polres Parepare dan Polsek Jajaran pada setiap hari raya qurban, ini dalam rangka mendekatkan diri kepada Allah SWT, sekaligus semakin meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT," ujar AKBP Arman Muis Kapolres Parepare 

"Kami memahami pentingnya menjaga tradisi keagamaan ini dan juga mengedepankan kepedulian sosial terhadap masyarakat sekitar. Dengan kurban ini, kami berharap bisa berbagi kebahagiaan dan manfaat kepada lebih banyak orang" Lanjutnya 

Perwira melati dua itu menuturkan, kegiatan kurban ini juga menjadi momentum untuk mempererat tali silaturahmi antara jajaran Polres Parepare dengan masyarakat.

Sejumlah personel Polres Parepare dan Polsek Jajaran turut serta dalam proses penyembelihan dan distribusi daging kurban untuk memastikan pelaksanaannya berjalan lancar 

"Mari kita jadikan momen Idul Adha ini sebagai ajang untuk memperkuat persatuan dan kesatuan dalam keberagaman, serta berbagi kebaikan kepada sesama," ucapnya 

" Kami berharap bahwa, idul Adha ini tentunya meneguhkan nilai kepatuhan dan semangat pengabdian kita dalam mengabdikan diri kepada masyarakat bangsa dan negara serta mewujudkan harkamtibmas menuju Indonesia maju" Harapnya 

Disela-sela kegiatan Kapolres Parepare AKBP Arman Muis di dampingi oleh istri tercinta Ny. Lenny Arman yang juga merupakan Ketua Bhayangkari Cabang Parepare menyerahkan secara simbolis kepada masing masing perwakilan, turut hadir Para PJU Para Kapolsek Jajaran.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun