Mohon tunggu...
Khaikaa
Khaikaa Mohon Tunggu... Lainnya - Prison Police

Satu Hanyalah Satu Dan Tidak Bisa Digandakan Maupun Diada-adakan

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Kalapas Banda Neira Sambangi Rutan Masohi

12 Agustus 2024   06:07 Diperbarui: 12 Agustus 2024   06:36 15
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Maluku Tengah, INFO_PAS -- Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Banda Neira mengunjungi Rutan Masohi, (09/08).

Kunjungan tersebut terkait dalam rangka studi tiru terkait percepatan Izin Klinik di Lapas Kelas III Banda Neira. Kunjungan studi tiru diterima langsung oleh Kepala Rutan Masohi dan Tim Klinik Pratama Rutan Masohi.

Kepala Lembaga Kelas III Banda Neira, Mansur Namkatu berkata, "Klinik Rutan Masohi sudah sepatutnya menjadi tempat destinasi studi tiru oleh Unit Pelaksana Teknis di lingkungan kantor wilayah kementerian Hukum dan Ham Maluku, Karena dari mulai administrasi serta sarpras maupun petugas kesehatan sangat memadai dan berkompeten." Ujar Mansur

Ia berharap dengan kegiatan tinjauan langsung di Klinik Rutan Masohi, Lapas Kelas III Banda Neira dapat menerapkan ilmu maupun sarpras seperti yang ada di Klinik Rutan Masohi

"Harapan kami dengan kegiatan kunjungan saya ini, setelah kembali ke Lapas Banda akan saya bentuk tim percepatan izin klinik lapas banda neira juga agar dapat melayani warga binaan Lapas Banda Neira yang sakit dengan baik dan benar serta dapat pula mendapatkan izin klinik seperti milik Klinik Rutan Masohi." Pungkasnya

Menanggapi hal demikian, Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Masohi, Yusuf Mukharom menyampaikan, " Hari ini kami kedatangan tamu kepala Lapas Banda Neira, Terkait kunjungannya beliau ingin mengetahui dan melihat secara langsung proses penindakan dan penanganan medis di Klinik Rutan Masohi, terkait juga izin klinik di Lapas Banda kami jajaran Rutan Masohi terutama penanggung jawab klinik berserta Tim Medis sangat antusias membantu dengan maksimal agar Klinik Lapas Banda Neira dapat mendapatkan Izin." Kata Yusuf

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun