Denting pensil patah terdengar ditelinga. Jatuh ke tanah, menyentuh rerumputan hijau, mulai menguning bersamaan dengan waktu yang terus berputar. Kesiur angin dari Barat mulai menyapa wajah ku, seakan-akan meredakan api amarah yang kian memuncak hingga ubun-ubun.
Rupiah demi rupiah yang aku kumpulkan ternyata harus ditarik lagi oleh sekolah. Aku tidak pernah menyangka bahwa infaq akan menjadi program rutin sekolah. Bagaimana bisa itu terjadi. Konsep infaq yang bersifat sukarela sepertinya tidak berlaku disini, di sekolah bertingkat dua ini.
"Dengar anak-anak. Infaq ini untuk kebaikan kita semua. Lihat ruang serba guna kita yang sering digunakan untuk program keagamaan dan OSIS, panas, pengap dan sesak. Dana infaq itulah nanti akan digunakan untuk kesejahteraan ruang itu. Kita semua akan menikmatinya."
Ucapan Pembina Osis itu sangat miris. Tidak mencerminkan wujud dari demokrasi di Indonesia. Minimal harus ada penjelasan logis dan ilmiah untuk meyakinkan kami para siswa agar uang yang ditarik benar-benar untuk kemaslahatan ruangan.
"Bukankah sudah ada uang gedung yang ditarik dari setiap pendaftaran siswa baru, pak? Jumlahnya besar, loh. Dikalikan dengan angkatan tahun ini yang masuk sudah ....." belum selesai aku bicara, pembina OSIS itu memotong.
"Uang gedung itu sekarang sedang dialihkan untuk pembangunan kampus dua dan tiga di daerah kecamatan sebelah. Lagi pula kamu kan belum lunas bayarannya, kok sudah mengungkit uang gedung."
Ucapan lelaki paruh baya itu benar-benar menghujam hatiku. Mulut ini terasa dikunci, mata terbelalak, telinga seakan-akan ingin aku lepaskan dari kepala. Kalimat yang keluar dari Pak Mansur, begitu kami menyebutnya, sangat mengiris hatiku. Bagaimana mungkin seorang kandidat magister pendidikan di universitas terkemuka berbicara seperti itu, mempermalukan siswanya sendiri dihadapan banyak orang.
Aku sudah tidak tahan rasanya. Ingin sekali aku pergi ke ladang ubur-ubur, berburu berbagai hewan disana bersama teman paling bodoh sedunia, daripada harus terpaku di sekolah ini.
Aku memang miskin, makan saja sehari sekali. Itu pun harus berbagi bersama ayah. Kalian mungkin tidak akan percaya masih ada keluarga miskin seperti kami di era sekarang. Tapi faktanya, kemiskinan itu nyata.
Persetan orang yang berdebat soal pergantian Pancasila sebagai ideologi negara. Toh, kami sendiri tidak pernah merasakan kehadiran Pancasila di kehidupan masyarakat. Tidak ada keadilan untuk kami rakyat kecil. Sekali kecil, selamanya kecil. Suara kami kecil, tak didengar hingga istana. Tangan dan kaki kami kerdil, untuk berjuang mencari keadilan. Tak ada yang peduli, bahkan kepala sekolah yang dermawan pun tak mau melihat kondisi kami.
Aku hanya ingin pensil warna. Tentu saja barang itu bukan untuk mencuri uang negara, atau membakar lahan gambut di tanah Kalimantan, atau mengurangi takaran minyak di stasiun pengisian bahan bakar. Aku hanya ingin mewarnai gambar yang sudah dibuat oleh goresan pensil 2B. Hanya itu saja. Mengapa selalu dipersulit dengan dalih infaq?