Mohon tunggu...
Wahyu Sapta
Wahyu Sapta Mohon Tunggu... Penulis - Penulis #Peraih Best In Fiction Kompasiana Award 2018#

Menyatulah dengan alam, bersahabatlah dengan alam, ikuti alirannya, lalu kau rasakan, bahwa dunia itu indah, tanpa ada suatu pertentangan, damai, nyaman, teratur, seperti derap irama alam berpadu, nyanyian angin, nyanyian jiwa, beiringan, dekat tapi tak pernah berselisih, seimbang, tenang, alam, angin, jiwa, mempadu nyanyian tanpa pernah sumbang...

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Konsistensi dalam Kebaikan, Menjadikan JNE Memperoleh 3 Penghargaan Sekaligus

23 Oktober 2023   15:56 Diperbarui: 23 Oktober 2023   16:28 320
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mewakili JNE, Kurnia Nugraha, Dept Head of Media Communication, menerima penghargaan Courier of The Year di Indonesia Logistic Award 2023. (Dok. JNE)

Di era sekarang segalanya dipermudah dengan fasilitas-fasilitas. Apapun kegiatan yang hendak kita lakukan tidak akan mengalami kesulitan. Termasuk dalam hal pengiriman barang  ke berbagai tempat yang berbeda. Ada banyak jasa pengiriman yang bisa kita pakai untuk mempermudah.

Diantara jasa pengiriman tersebut adalah JNE. Saya sering memakai jasanya saat mengirim barang, seperti buku, makanan, baju, kain,souvenir, atau barang lainnya. JNE bisa dipercaya dan tidak mengecewakan. 

Apalagi dengan adanya teknologi, pengiriman barang tersebut bisa dicek melalui fasilitas JNE tracking, dengan melacak nomer serinya. Kita bisa tahu di mana posisi barang yang akan kirim atau yang akan kita terima, sehingga tidak was-was barang hilang atau tidak sampai.

Apalagi pengiriman cepat sampai dan pasti sampai, melebihi ekspektasi saya. Terkadang saya bertanya pada petugas yang mencatat pengirimannya, "Kapan sampainya mbak?" dijawabnya, "Estimasinya dua hari, bu," Eh, baru satu hari sudah sampai. Hal ini menjadikan saya tidak ragu untuk terus memakai jasa pengirimannya.

JNE Meraih 3 Penghargaan Sekaligus di Bulan Oktober 2023  

Hal ini tentu saja bukan tanpa sebab. Hampir 33 tahun berdiri, JNE secara konsisten menjunjung tinggi nilai-nilai berbagi, memberi, dan menyantuni yang ditanamkan oleh pendirinya yaitu Alm. Soeprapto Soeparno. Nilai-nilai yang ditanamkan tersebut mampu membawa JNE meraih tiga penghargaan sekaligus.

Bertempat di Royal Ambarrukmo Yogyakarta, penghargaan diberikan kepada Mohamad Feriadi Soeprapto, Presiden Direktur JNE dengan mendapat anugerah penghargaan CBF Indonesia Achievement Awards 2023 untuk kategori Best Performance Chief Executive Officer 2023 In Encouraging Corporate Culture Implementation To Through Provide Quality Logistic Services. (13/10/2023)

Penghargaan diserahkan secara langsung oleh Jahja B. Soenarjo (Pendiri dan Ketua Umum CEO Business Forum Indonesia) dan didampingi Muhamad Ihsan (CEO & Chief Editor Warta Ekonomi Group). Penghargaan juga disaksikan oleh Dr. Tanri Abeng, M.B.A (Rektor Tanri Abeng University) selaku perwakilan dewan juri. 

Penghargaan diterima oleh JNE diwakili Marsudi, Head Regional Jateng-DIY yang pada malam penganugerahan mengenakan pakaian adat jawa lengkap. 

Malam apresiasi CBF Indonesia Achievement Awards ini merupakan rangkaian kegiatan CEO Insight 2023-2024. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun