Kabupaten Bandung - Nagreg, Pada hari H+2 Lebaran tahun 2024 tepatnya pada Kamis 11 April 2024 mengalami kepadatan arus lalu lintas di sekitaran wilayah Bypass Cicalengka - Nagreg arah menuju Bandung - Garut hingga -/+ 7 KM dengan titik awal kemacetan di Jln. Raya Bypass Cicalengka (Patokan Jembatan Cikopo) sampai dengan Kantor Kepolisian Sektor (POLSEK) Nagreg.
Kemacetan arus mudik lebaran tahun 2024 di Nagreg - Kabupaten Bandung ini telah mengalami kepadatan pada Pukul 09.15 WIB dengan kemacetan -/+ 4 KM, hingga puncaknya pada Pukul 15.30 WIB telah mengalami peningkatan jumlah Kendaraan Roda (KR) 2 maupun 4, yang mana ini menjadi penyebab kemacetan panjang sampai dengan -/+ 7 KM. Arus lalu lintas sebaliknya dari arah Garut - Bandung, hingga saat ini terpantau lancar dan tidak terdapat kepadatan.
Namun Jangan Khawatir karena sepanjang perjalanan dari Jln. Parakanmuncang (Paramon) hingga Nagreg terdapat beberapa titik pemberhentian / beristirahat (Rest Area) yang disediakan oleh Instansi TNI/POLRI, Kesehatan, Perusahaan sampai dengan Organisasi Masyarakat atau Keorganisasian lainnya, dengan fasilitas yang tersedia di masing - masing titik istirahat diantaranya seperti : Sedia air minum gratis, toilet umum, mushola, bahkan beberapa titik terdapat penyedia Layanan Kesehatan dan Service Motor GRATIS.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H