Mohon tunggu...
Devy Erianti
Devy Erianti Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Vox Pop

Jakarta Dibayang-bayangi Gempa Megathrust 8,7 SR

3 Maret 2018   15:34 Diperbarui: 3 Maret 2018   15:46 939
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Jakarta - Dikepung patahan aktif dan tanahnya sangat lunak, Jakarta rentan terdampak gempa megathrust 8,7 skala Richter. Jakarta berisiko menghadapi gempa bumi yang bersumber dari zona megathrust subduksi dan sesar aktif.

"Tebalnya lapisan tanah lunak di Jakarta berpotensi memicu amplifikasi atau penguatan guncangan saat terjadi gempa kuat," kata Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati di Jakarta.

Dia menuturkan, Jakarta dikelilingi patahan aktif, megathrust Jawa Barat dan Jawa Tengah, megathrust selat Sunda.

"Jakarta harus siap apabila terjadi gempa yang bersumber di selatan Jawa," ucap dia.

Selengkapnya dapat dilihat dalam Infografis di bawah ini,


Dwikorita menegaskan persepsi bahwa Jakarta aman gempa adalah keliru. Dia memastikan gempa masih akan terus terjadi di Jakarta.

"Namun yang belum bisa dipastikan adalah kapan gempa itu terjadi dan berapa kekuatannya," ujar dia.


Warga Jakarta, menurut Dwikorita, harus mulai memahami risiko bahaya gempa bumi, memahami mitigasi bencana gempa bumi, serta memerhatikan aspek keamanan bangunan terhadap gempa.

Ia menyarankan audit bangunan dan gedung bertingkat untuk memastikan keamanan bangunan dari gempa.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Vox Pop Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun