Mohon tunggu...
Vivi irawati
Vivi irawati Mohon Tunggu... Human Resources - mahasiswa

menjadi orang yang lebih baik

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Bersikap Bodoh Itu Mudah

29 September 2021   21:59 Diperbarui: 29 September 2021   22:07 131
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Lyfe. Sumber ilustrasi: FREEPIK/8photo

Menjalani hidup memang tidak selamanya mudah, banyak ujian dan cobaan yang harus dilalui. Mungkin banyak hal- hal baik dan hal-hal buruk yang silih berganti menjelma dalam suatu kehidupan. Namun sebagai orang yang bijak, masalah hidup harus segera diselesaikan. Akan tetapi, ketika memikirkan ujian ataupun cobaan yang terus melanda tanpa ada suatu usaha untuk menyelesaikan, itu akan sia- sia dan hanya membuat stres. Oleh karena itu kita sesekali harus menunjukkan sikap "bodo amat" terhadap suatu apapun. Seperti pepatah yang mengatakan " Direndahkan tidak akan mungkin jadi sampah dan disanjung tidak akan mungkin jadi rembulan". Maka, jangan risaukan omongan orang lain. Setiap orang mempunyai cara pandang yang berbeda-beda untuk menilai dirimu. 

Bersikap masa bodoh, pada dasarnya akan membuat hidup jauh lebih tenang. Setiap orang pada dasarnya memiliki kepribadian dan kesibukan masing-masing. Untuk menghindari rasa sakit hati, toh jangan pedulikan omongan orang lain fokus pada diri sendiri. Namun ketika kita bersikap bodo amat harus menempatkan pada waktu yang tepat. Jangan semena- mena bersikap bodo amat dan tidak mau peduli dengan siapapun dan tidak mau tau dengan apa yang sedang terjadi, itu bisa dikatakan dengan salah kaprah. Harus tau posisi dan waktu yang tepat untuk bersikap bodo amat.

Sebagai orang yang cerdas, ia akan tau kapan ia harus mendengarkan orang lain dan kapan ia harus mengabaikan orang lain. Kata-kata bodoh tapi bijak dalam kehidupan bisa membuat sadar akan kesalahan- kesalahan yang telah diperbuat. Pasalnya, setiap manusia tidak akan terlepas dari kekurangan dan kesalahan. Suatu kesalahan tidak akan mungkin dibuat secara rekayasa. Kesalahan muncul akibat suatu perbuatan atau tindakan yang bodoh. Namun, dari suatu kesalahan atau kebodohan yang dibuat, maka seseorang bisa meraih keberhasilan jika seorang tersebut bisa mengevaluasi dan  mengintropeksi diri.

Manusia dilahirkan oleh yang Maha Kuasa dengan sebaik baiknya bentuk dan rupa yang memiliki kadar tingkat kecerdasan yang berbeda-beda. Semua manusia dilahirkan sama, tidak ada yang bodoh. Semua manusia itu pintar, akan tetapi yang membuat berbeda yaitu manusia itu mau belajar atau tidak. Ketika manusia tidak mau belajar ia akan tertinggal dan menjadi orang yang bodoh. Bersikap Bodoh itu mudah, siapapun pasti bisa melakukannya. Akan tetapi, apa iya sebagai ciptaan yang Maha Kuasa yang sudah diciptakan dengan sebaik-baiknya bentuk dan rupa manusia akan bersikap bodoh. Bersikap bodoh boleh, tetapi harus sesuai dengan situasi yang tepat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun