Ngenep merupakan sebuah desa yang terletak di wilayah Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur. Desa Ngenep memiliki sumber daya alam melimpah, yang hingga saat ini masih terjaga dengan cukup baik, dimana masih banyak dijumpai pematang sawah, kebun dan tegalan.Â
Mengingat akan kekayaan alam berupa persawahan dan perkebunan yang ada, tim KKN UM berinisiatif untuk melakukan diskusi dengan kelompok KRPL (Kawasan Rumah Pangan Lestari) naungan PKK Desa Ngenep, untuk mendiskusikan terkait program apa yang relevan dengan kondisi dan potensi yang ada di wilayah setempat.Â
Setelah dilakukan diskusi dengan pihak terkait, maka diputuskan untuk melakukan pembuatan "Masterplan Greenhouse" oleh mahasiswa KKN Sinambung UM Desa Ngenep berkolaborasi dengan pengelola KRPL PKK Desa Ngenep. Adapun tujuan dari pembuatan "Masterplan Greenhouse" ialah sebagai acuan atau pedoman dalam melaksanakan pembangunan Greenhouse, agar proses pembangunan berjalan secara sistematis dan bangunan yang tercipta dapat bekerja secara optimal sesuai fungsinya.Â
Dalam pelaksanaan program Pendampingan Pembuatan Masterplan Greenhouse KRPL PKK Desa Ngenep, Kec. Karangploso, Kab. Malang terdapat tiga tahapan utama yakni; tahap pengumpulan data, tahap pembuatan sketsa, dan tahap visualisasi digital.Â
Hasil dari pelaksanaan kegiatan program kerja ini ialah terciptanya Masterplan Greenhouse yang akurat sebagai acuan atau pedoman dalam melaksanakan pembangunan Greenhouse di kemudian hari. Masterplan Greenhouse ini sendiri terdiri atas kumpulan gambar atau visualisasi desain tiga dimensi (3D).Â
Pelaksanaan program ini berlangsung selama 6 hari, mulai dari 24 September - 29 September 2021 dan berjalan dengan baik sesuai dengan apa yang telah direncanakan.
Kemudian dilanjutkan survei lapangan sebelum mulai membangun Greenhouse, serta melakukan visualisasi digital dengan menggunakan software sketchup
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H